4 Tempat Jajan Murah untuk Berbuka Puasa di Jakarta

INSERTLIVE | Insertlive
Jumat, 08 Apr 2022 18:25 WIB
Seru! Di 5 Tempat Ngabuburit Ini Ramai Pedagang Takjil Enak, Mulai Rp 5 Ribuan Foto: Tangkapan Layar Detikfood
Jakarta, Insertlive -

Memasuki Ramadan, biasanya banyak orang menghabiskan waktu menunggu berbuka puasa dengan ngabuburit berburu takjil.

Para pemburu takjil biasanya mulai mencari makanan mulai pukul 16.00 WIB.

Melansir dari detikfood, simak 4 rekomendasi wisata kuliner kaki lima untuk berbuka puasa:

ADVERTISEMENT

1. Jakarta Pusat

Di Jakarta Pusat tepatnya di belakang pusat perbelanjaan Grand Indonesia dan Plaza Indonesia ada wisata kuliner yang selalu dipadati pengunjung.

Tak hanya saat Ramadan, wisata kuliner di belakang Grand Indonesia dan Plaza Indonesia ini selalu dikunjungi banyak orang.

Hampir semua jajanan viral ada di sana seperti Ayam Goreng Penyet AA Sipit yang viral karena sambel cabe ijo yang pedas.

Tak hanya ayam goreng penyet, ada pula seblak enak yang diracik oleh aktor FTV hingga jajanan bakso Malang, takoyaki, piscok lumer, jus buah dan mie ayam yang di patok dengan harga mulai dari Rp5 ribu.


2. Jakarta Timur

Banjir Kanal Timur (BKT) yang berada di dekat Bassura identik sebagai tempat para muda-mudi yang memadu kasih sambil wisata kuliner.

Di sepanjang jalan Banjir Kanal Timur, banyak kuliner tersembunyi yang sayang untuk dilewatkan begitu saja.

Seperti bebek peking yang digoreng dengan bumbu serundeng, kue balok lumer cokelat yang bikin ngiler, tahu gejrot, sempol, hingga martabak telor yang dipatok harga mulai Rp5 ribu.

Baca di halaman selanjutnya.

Wisata kuliner kaki lima murah meriah yang terkenal di Jakarta Utara berada di daerah Kelapa Gading.

Spot jajanan murah di PSB Penggangsaan kawasan Kelapa Gading menjadi incaran banyak orang setelah viral dipopulerkan di TikTok hingga YouTube.

Di PSB Penggangsaan tersedia banyak makanan kaki lima mulai dari es buah segar yang bisa diambil sendiri sepuasnya, ayam penyet mendesah hingga kue pancong lumer yang dipatok harga Rp5 ribu

4. Jakarta Selatan

Tegal Parang yang menjadi wilayah perbatasan antara Mampang dan Pancoran di Jakarta Selatan selalu menjadi tempat favorit para pemburu takjil.

Di sepanjang jalan Tegal Parang, para pemburu takjil akan disuguhkan dengan puluhan hingga ratusan pedagang makanan.

Ada banyak makanan kecil seperti tahu krispi pedas, bakso porsi hemat, minuman boba milktea, hingga aneka gorengan murah.

(dis/and)
1 / 2
Loading
Loading
ARTIKEL TERKAIT
detikNetwork
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
BACA JUGA
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER