Bikin Ngakak, Aksi Kocak Babe Cabita Berhasil Hibur Choi Siwon

YOA | Insertlive
Senin, 23 Mar 2020 16:41 WIB
Choi Siwon terhibur dengan aksi kocak Babe Cabita. Babe Cabita & Choi Siwon (Foto: InsertLive)
Jakarta, Insertlive - Babe Cabita atau Priya Prayogha Pratama adalah seorang komika sekaligus aktor yang selalu bisa menghibur masyarakat Indonesia. Tingkahnya di dunia nyata atau dalam film membuat setiap orang yang menyaksikan tak berhenti tertawa.

Dalam aksi terbarunya, pria yang identik dengan rambut keribo ini membuat sebuah video parodi di Instagram. Babe terlihat hanya mengenakan celana pendek berwarna hitam tanpa memakai atasan.

Babe dengan kreativitasnya membuat video parodi seolah sedang bermain video game. Ia menggerakkan badannya untuk dapat bisa mendapatkan potongan kepalanya yang jatuh dari atas ke sudut yang tak terduga.

Uniknya, dalam sebuah momen tiba-tiba muncul wajah Choi Siwon yang jatuh dari atas seperti potongan kepala Babe sebelumnya. Babe pun langsung bergegas mendapatkan wajah aktor tampan Korea tersebut.

Usaha Babe itu pun ternyata hanya hanya membuang-buang waktu. Perjuangannya berujung sia-sia karena wajah Choi Siwon tak mau menempel di tubuhnya.

Video parodi itu kemudian diunggah ulang oleh akun internasional @9gag. Di antara banyaknya komentar, terselip nama Choi Siwon memberikan emoji tertawa dan jempol tangan yang mengartikan karya komika berusia 30 tahun tersebut bagus.

[Gambas:Instagram]


Tak mau kalah dengan Siwon, Babe langsung membalas komentar itu dengan ciri khasnya sebagai komedian.

"Won, lg corona pulak ini... sori la ga bisa ke korea aku main ke kosan kau. Gosah dm2 lg kau heboh kali binik aku nantik," balas Babe.

"Berkat 9gag ketemu kawan kecil. Kangen kali aku ma kau won, dulu pas kecil ingat kali ko dipanggil kliwon," tulis Babe.


Unggahan Babe itu menimbulkan berbagai macam reaksi dari netizen. Di tengah wabah virus corona, Babe berhasil menghibur jagat dunia maya yang tengah dalam kondisi tidak baik-baik saja.

ADVERTISEMENT

(yoa/syf)
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER