Zul Zivilia Sidang Pembelaan, Sang Istri Berharap Ada Keringanan
Senin, 16 Dec 2019 22:57 WIB
Zul Zivilia dan Retno Paradinah/Foto: Olla
Zul juga baru saja menjalankan sidang pembelaan terkait tuntutan hukuman yang diberikan jaksa. Istri Zul, Retno Paradinah juga terlihat hadir di persidangan tersebut.
"Alhamdulillah hari ini berjalan dengan lancar dan suami saya sempat mengajukan pembelaan kepada majelis hakim," kata Retno saat di temui di PN Jakarta Utara, Senin (16/12).
Selain itu Retno juga mengaku sedikit lega karena Zul bisa menyampaikan pembelaan. Apa lagi ada sejumlah fakta penting yang bisa disampaikan dalam sidang pembelaan Zul.
"Untuk pembelaan kali ini tuh alhamdulillah banget karena ada fakta-fakta yang kemarin tidak sempat dibacakan, nah hari ini dibacakan langsung," kata Retno.
Retno masih kerap menangis ketika ditanyai perihal Zul. Ia hanya bisa berharap sang suami mendapat keringanan hukuman karena pembelaan.
"Mudah-mudahan pembelaan ini bisa jadi pertimbangan buat jaksa," ungkap Retno.
VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Begini Cara Istri Bertahan Hidup kala Zul Zivilia Mendekam di Penjara
Rabu, 30 Oct 2024 14:40 WIB
Zul Zivilia Divonis 18 Tahun Penjara, Istri Salahkan Pria Ini
Senin, 08 Jun 2020 07:57 WIB
Zul Zivilia Terancam Hukuman Mati, Istri Minta Maaf Hingga Menangis
Senin, 10 Jun 2019 17:15 WIB
Curhat Istri Lihat Zul Zivilia Rayakan Lebaran di Dalam Penjara
Senin, 10 Jun 2019 16:48 WIB
Terjerat Narkoba, Istri & Rekan Ungkap Sosok Zul Zivilia
Selasa, 12 Mar 2019 21:18 WIB
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK