Seungri Big Bang Pensiun dari Dunia Hiburan
Senin, 11 Mar 2019 17:30 WIB
Seungri Big Bang/Foto: Instagram/mongubobo
"Saya meminta maaf kepada semua orang yang tidak bahagia atau khawatir tentang peristiwa baru-baru ini dan kontroversi terkait dengan saya. Itu adalah mimpi buruk yang tidak dapat saya tahan selama beberapa hari terakhir, dan saya sangat bingung harus berkata apa, dan kemana harus pergi," tulis Seungri dalam bahasa Korea.
Seungri Big Bang |
Seungri beberapa waktu belakangan ini diterpa skandal, mulai dari narkotika hingga prostitusi. Meski sudah menjalani pemeriksaan pihak berwajib dan tengah fokus melakukan investigasi, ternyata tak membendung kritikan dan cacian yang dialamatkan kepada dirinya.
"Selama satu setengah bulan terakhir, saya telah menerima kritik dan kebencian dari masyarakat dan berada dalam situasi di mana setiap agen investigasi di negara ini sedang menyelidiki saya. Saya tidak bisa menerima orang-orang di sekitar saya merasakan rasa sakit hanya demi diriku," tulis pria 28 tahun ini.
Baca Juga : Seungri BIGBANG Terjerat Skandal Baru |
Seungri juga menghapus foto profil dan info biodata di Instagram miliknya. Ia pun resmi pensiun dari dunia hiburan dengan menuliskan surat terbuka untuk menghindari kontroversi lainnya dan fokus dengan investigasi kasus yang menyeret namanya.
"Saya pikir akan baik bagi saya untuk pensiun dari industri hiburan pada saat ini. Saya telah memutuskan untuk pensiun dari industri hiburan karena masalah yang menyebabkan kontroversi sosial sangat besar, saya akan mengungkapkan semua kecurigaan yang telah diselidiki dengan tulus dalam masalah yang diselidiki," ungkapnya.
Keputusan Seungri Big Bang ini tentu membuat para penggemarnya patah hati. Padahal, Seungri seharusnya melakukan konser turnya sebelum melakukan wajib militer sebagai momentum perpisahan.
"Sekali lagi, maaf dan maaf. Terima kasih untuk semua waktunya," tutup Seungri.
VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Hari Ini, Seungri Eks Big Bang Resmi Jalani Wajib Militer
Senin, 09 Mar 2020 14:31 WIB
Seungri Jalani Wajib Militer 6 Maret
Jumat, 21 Feb 2020 15:17 WIB
Jaksa Kembali Ajukan Surat Penahanan Seungri Eks Big Bang
Jumat, 10 Jan 2020 12:07 WIB
Seungri Big Bang Resmi Didepak dari YG Entertainment
Rabu, 13 Mar 2019 15:46 WIB
Akibat Prostitusi & Narkoba, Seungri Batal Konser di Jakarta
Kamis, 28 Feb 2019 19:21 WIB
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK