Ini Makanan yang Dikonsumsi Pria Tertua di Dunia, Cuma Makan...

John Tinniswood, pria tertua di dunia kelahiran Liverpool pada 26 Agustus 1912 membagikan resep rahasianya bisa berumur panjang sampai saat ini.
Predikat pria tertua di dunia yang masih hidup ini disandang John setelah kematian Juan Vicente Perez Mora yang berusia 114 tahun pada 24 April 2024 kemarin.
Baca Juga : Viral Nenek Usia 94 Tahun Lulus Wisuda |
Diwartakan BBC, John yang tinggal di panti jompo di Southport itu menyebut bahwa dirinya tak pernah mengetahui alasannya bisa hidup selama ini.
Ia pun mengingat bagaimana dirinya aktif bergerak saat masih muda dari mulai olahraga hingga kegemarannya berjalan.
"Mengapa aku hidup selama itu, aku sama sekali tak tahu," cerita John.
John berpendapat bahwa ada kemungkinan kunci berumur panjang adalah melakukan segala sesuatunya dengan cukup.
"Aku tak bisa memikirkan rahasia khusus dengan apa yang kumiliki karena aku cukup aktif saat muda dan aku banyak berjalan. Apa ada hubungannya atau tidak aku tak tahu tapi bagiku tidak ada bedanya," lanjutnya.
Lebih lanjut, John mengatakan bahwa ia memiliki 'rahasia' dalam makanannya. Ia mengatakan bahwa ia makan satu porsi ikan dan keripik setiap hari Jumat.
Ia melahap makanan apapun di hari lain. Tak ada hal lain selain rutinitas tersebut.
"Aku hanya makan apa yang mereka berikan begitu juga dengan orang lain di panti jompo," imbuhnya.
"Aku tak punya diet khusus," pungkasnya.
John yang melewati banyak momen bersejarah itu hingga saat ini masih hidup sehat tanpa bantuan.
Ia masih membereskan ruangannya sendiri, mendengarkan radio, hingga bangun dari tempat tidur tanpa bantuan.
Selama hidup, ia pernah menerima kartu ucapan selamat ulang tahun dari mendiang Ratu Elizabeth II saat usianya tepat 100 tahun.
(dis/fik)
Resep Nasi Ayam Hainan Makanan Favorit Nikita Willy
Kamis, 03 Oct 2024 12:45 WIB
Resep Kue Pukis Manis Ala Abang-abang
Rabu, 04 Sep 2024 14:20 WIB
Resep Urap Sayur Tumis Gurih dan Nggak Gampang Basi
Selasa, 20 Aug 2024 13:20 WIB
5 Makanan Termahal di Dunia, Ada yang Harganya Rp558 Juta
Senin, 15 Jul 2024 17:45 WIB
Inspirasi Masak Cepat: Ikan Pindang ala Chef Steby
Sabtu, 28 Jun 2025 11:30 WIB
Resep Bika Ubi Kenyal dan Simpel, Manisnya Bikin Susah Berhenti Ngemil!
Rabu, 25 Jun 2025 21:45 WIB
Pacu Adrenalin, Cobain Naik Paramator Diatas Pantai Manggar Balikpapan
Minggu, 15 Jun 2025 11:30 WIBTERKAIT