Home Film & Musik Berita Film dan Musik

SBY Tulis Lagu 'Cahaya Dalam Kegelapan' Untuk Kuatkan Rakyat Lawan Corona

nap | Insertlive
Jumat, 10 Apr 2020 11:52 WIB
Foto: Agung Pambudhy
Jakarta, Insertlive - Pandemi corona di Indonesia semakin mengkhawatirkan. Sekarang ini, beberapa daerah sudah memberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Ini mempengaruhi mental warga Indonesia yang tidak bisa kemana-mana untuk beraktivitas atau mencari nafkah.

Oleh karena itu, mantan Presiden ke-6 yaitu Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), membuat sebuah lagu berjudul Cahaya Dalam Kegelapan yang diunggah ke Instagram almarhumah Ani Yudhoyono.


"Melalui tembang yang saya ciptakan ini, "Cahaya Dalam Kegelapan", saya ingin berbagi rasa, semangat dan harapan. Insya Allah, ada hari esok yang cerah. Badai pasti berlalu."tulisSBYdiInstagram Ani
Yudhoyono, Jumat (10/4).

Dalam unggahan tersebut juga SBY mempersembahkan lagu ini untuk rakyat Indonesia yang sedang berjuang di garis depan untuk melawan virus corona.

"Lagu ini saya persembahkan kepada rakyat Indonesia tercinta, terutama yang tengah bergulat dan berjuang di garis depan ~ para pasien serta para dokter dan perawat." tambahnya.

Sekadar informasi, hingga berita ini dibuat kasus COVID-19 di Indonesia sudah mencapai 3.293 orang yang positif, 252 orang sembuh, dan 280 orang meninggal dunia.





(nap/nap)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK