Film Makmum, Teror di Asrama Tua
Kamis, 15 Aug 2019 17:32 WIB
Sinopsis film Makmum/Foto: Instagram/makmummovie
Makmum versi film panjang kini disutradarai Hadrah Daeng Rau dan diproduseri oleh Dheeraj Kalwani dan Dhamoo Punjabi. Film horor tersebut dibintangi Titi Kamal, Ali Syakieb, Tissa Biani, Adila Fitri, Bianca Hello, Jajang C. Noer dan Reny Yuliana. Lalu, bagaimana sinopsis film tersebut?
Makmum bercerita tentang Rini (Titi Kamal) yang akhirnya menyetujui ajakan Ibu Kinanti (Jajang C.Noer) untuk pindah ke asrama yang pernah ditempatinya dahulu.
Kemudian, Rini diminta oleh Ibu Kinanti untuk mengelola asrama. Sebab, Ibu Kinanti mulai sakit-sakitan dan sangat memerlukan bantuan.
Sebelumnya, asrama itu dipimpin Rosa (Reny Yuliana), seorang perempuan yang memiliki kepribadian yang dingin dan keras. Akibat nilai jelek, ketiga anak asrama, Nurul (Tissa Biani), Putri (Adila Fitri) dan Nisa (Biana Hello) tidak diperbolehkan kembali ke rumahnya.
Hal tersebut membuat ketiganya sering mengeluh. Banyak teror dari makhluk gaib yang datang. Terutama saat beribadah, ada semacam 'makmum' gaib yang selalu mengikuti mereka saat salat. Apa yang sebenarnya terjadi?
(yoa/fik)
VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Pakai AI Buat Poster Film Baru, Ini Pembelaan Bayu Skak Usai Kena Serang Netizen
Jumat, 13 Dec 2024 18:15 WIB
Sinopsis Film 'Paku Tanah Jawa' yang Lagi Ramai Dibahas
Kamis, 06 Jun 2024 20:45 WIB
Joaquin Phoenix Pingsan di Lokasi Syuting 'Beau Is Afraid'
Selasa, 04 Apr 2023 16:00 WIB
Prilly Latuconsina Dipercaya Bawakan Soundtrack Film 12 Cerita Glen Anggara
Selasa, 19 Jul 2022 22:00 WIB
Trailer 'Bukan Cinderella' Dirilis, Fuji Debut sebagai Aktris
Selasa, 21 Jun 2022 17:35 WIB
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK