Home Viral Berita Viral

Hari Rebahan Nasional Trending di Twitter, Netizen: Kerja Woy

YOA | Insertlive
Kamis, 14 Nov 2019 13:29 WIB
Hari Rebahan Nasional Trending Topic Twitter (Foto: Unsplash)
Jakarta, Insertlive - Ada-ada saja kelakuan netizen di Twitter. Setiap harinya selalu ada saja hal lucu yang dibahas hingga menjadi trending topic di Twitter.

Hari ini, Kamis (14/11), Hari Rebahan Nasional menjadi bahan perbincangan netizen. Perbincangan itu bahkan terbilang random karena tak ada pembahasan yang cukup jelas. Beberapa netizen menginginkan bahwa hari ini 14 November 2019 harus ditetapkan sebagai Hari Rebahan Nasional.

Mereka menginginkan sehari full untuk istirahat tanpa bekerja ataupun melakukan kegiatan lain. Berbagai macam cuitan pun akhirnya muncul di tagar #HariRebahanNasional.

"Kerja woy jangan rebahan mulu apalagi tidur #HariRebahanNasional," tulis akun obitobatabit.


"Have a nice day kaum rebahan," tulis akun Niajeng_AP.

"Rebahan adalah passion ku #HariRebahanNasional." tulis akun AgungSetia7597.

"Nikmat bener kalo ada #HariRebahanNasional ya," tulis aknn chilamn.

(yoa/fik)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK