Sosok BJ Habibie di Mata Raline Shah

Jakarta, Insertlive - Raline Shah memiliki pandangan sendiri terhadap sosok Presiden Republik Indonesia ke-3, mendiang BJ Habibie. Menurut Raline, Habibie adalah sosok panutan yang baik bagi seluruh masyarakat Indonesia.
"Pastinya dia sosok yang inspiratif, dan down to earth, intelektual, dan benar percaya akan potensi manusia semaksimal mungkin, jadi saya suka banget filosifi hidup dia," ujar Raline saat ditemui di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan (12/9).
Habibie menimbulkan duka yang mendalam bagi seluruh masyrakat Indonesia. Pernah bertemu dan satu proyek film bersama, kesedihan itu juga rasakan oleh wanita berusia 34 tahun tersebut.
"Sedih banget dia meninggalkan kita semua, tapi ya aku rasa kalau kita mau maju dari sedih ini kita harus benar-benar memahami pesan-pesan baik dari dia, menggunakan itu dalam kehidupan keseharian kita, menjadikan ini sebagai sesuatu yang positif," kata Raline.
Raline mengatakan bahwa Habibie selalu berpesan padanya untuk jangan pernah melupakan hobinya membaca buku. Raline juga merasa kisah Habibie dan Ainun menjadi bukti nyata bahwa kesetiaan akan menjadi sesuatu hal yang hebat. "Sangat menginspirasi ya," pungkasnya.
(yoa/yoa)
"Pastinya dia sosok yang inspiratif, dan down to earth, intelektual, dan benar percaya akan potensi manusia semaksimal mungkin, jadi saya suka banget filosifi hidup dia," ujar Raline saat ditemui di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan (12/9).
ADVERTISEMENT
"Sedih banget dia meninggalkan kita semua, tapi ya aku rasa kalau kita mau maju dari sedih ini kita harus benar-benar memahami pesan-pesan baik dari dia, menggunakan itu dalam kehidupan keseharian kita, menjadikan ini sebagai sesuatu yang positif," kata Raline.
Raline mengatakan bahwa Habibie selalu berpesan padanya untuk jangan pernah melupakan hobinya membaca buku. Raline juga merasa kisah Habibie dan Ainun menjadi bukti nyata bahwa kesetiaan akan menjadi sesuatu hal yang hebat. "Sangat menginspirasi ya," pungkasnya.
(yoa/yoa)
ARTIKEL TERKAIT

Kisah BJ Habibie yang Berjuang Menimba Ilmu di Tengah Perang Dunia II
Rabu, 25 Sep 2019 12:09 WIB
Jenazah BJ Habibie Tiba di Rumah Duka
Rabu, 11 Sep 2019 19:51 WIB
7 Kutipan Hidup Paling Inspiratif BJ Habibie
Rabu, 11 Sep 2019 18:11 WIB
Keluarga Ikhlas Melepas Kepergian BJ Habibie
Rabu, 11 Sep 2019 17:54 WIB
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS
Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
TERKAIT
POPULER