Hati-Hati! Ini Makanan dan Minuman Pemicu Asam Urat yang Sering Dikonsumsi Banyak Orang

agn | Insertlive
Jumat, 07 Nov 2025 13:30 WIB
Ilustrasi sayuran bayam - Insertlive.com Hati-Hati! Ini Makanan dan Minuman Pemicu Asam Urat yang Sering Dikonsumsi Banyak Orang/Foto: Freepik
Jakarta, Insertlive -

Asam urat menjadi salah satu penyakit yang dapat mengganggu penderita dalam berkegiatan sehari-hari.

Penyakit ini adalah radang sendi (inflammatory arthritis) yang menyebabkan nyeri dan pembengkakan pada sendi. Kondisi ini terjadi saat terjadi penumpukan asam urat (uric acid) yang berlebih di dalam tubuh.

"Anak muda sekarang banyak yang mengalami pola makan tinggi gula & purin, dan aktivitas fisiknya rendah," ucap Spesialis penyakit dalam dr Rudy Kurniawan, SpPD dalam laporan dari detikcom.

ADVERTISEMENT

Asam urat biasanya menyerang jempol kaki, lutut, pergelangan kaki, telapak kaki, pergelangan tangan, telapak tangan hingga siku.

Gejala Utama Asam Urat

Saat asam urat kambuh, ada beberapa gejala utama yang biasa terjadi pada tubuh seperti:

  • Nyeri sendi hebat
  • Pembengkakan dan kemerahan
  • Kekakuan
  • Nyeri sensitif
  • Demam dan menggigil
  • Benjolan keras
  • Gangguan buang air kecil

Makanan Picu Asam Urat

Asam urat biasanya terjadi lantaran gaya hidup tidak sehat yang dilakukan seseorang. Biasanya mereka mengonsumsi makanan hingga minuman yang dapat memicu timbulnya asam urat seperti:

  • Daging merah dan unggas: Daging sapi, kambing, domba, kalkun, dan angsa.
  • Jeroan: Hati, usus, babat, otak, dan jeroan lainnya.
  • Makanan laut: Kerang, kepiting, udang, sarden, teri, dan tuna.
  • Sayuran tinggi purin: Bayam, kembang kol, dan asparagus.
  • Makanan olahan: Sosis, nugget, dan makanan cepat saji lainnya.
  • Kacang-kacangan: Kacang polong, kacang tanah, kacang merah, dan kacang hijau (konsumsi berlebihan dapat memicu asam urat).
  • Buah-buahan tertentu: Durian dan buah yang dikeringkan.
  • Minuman beralkohol: Terutama bir dan wine.
  • Minuman tinggi gula: Soda, teh manis, hingga minuman kaleng.


(agn/fik)
Tonton juga video berikut:

ARTIKEL TERKAIT

snap logo
SNAP! adalah kanal video vertikal yang menyajikan konten infotainment singkat, cepat, dan visual. SNAP! menghadirkan cuplikan selebriti, tren viral, hingga highlight interview.
LEBIH LANJUT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER