Cara Mandi Wajib dan Waktu yang Tepat untuk Melakukannya

Mandi wajib adalah kegiatan membersihkan seluruh tubuh untuk menyucikan diri dari hadas besar.
Laki-laki dan wanita Muslim diharuskan untuk mandi wajib setelah mengalami beberapa kondisi, seperti keluarnya air mani, setelah haid, dan berhentinya darah nifas bagi wanita.
Menurut Ustad Adi Hidayat hal pertama yang harus dilakukan adalah membaca niat. Niat mandi wajib ini bisa dibaca bersuara maupun dalam hati. Niat juga boleh dilafalkan bacaannya maupun artinya saja.
Berikut adalah niat mandi wajib secara umum:
نَوَيْتُ الْغُسْلَ لِرَفْعِ الْحَدَثِ اْلاَكْبَرِ فَرْضًا ِللهِ تَعَالَى
Nawaitul ghusla liraf 'il hadatsil akbari fardhal lillaahi ta'aala
Artinya: "Aku niat mandi untuk menghilangkan hadas besar dari janabah, fardhu karena Allah ta'ala."
Langkah selanjutnya setelah membaca niat adalah mencuci telapak tangan sebanyak tiga kali yang dilanjutkan dengan membasuh kemaluan dan bagian tubuh lain.
"Setelah dirasa bersih, lalu kita berwudu seperti layaknya akan sholat," kata Ustad Adi Hidayat, dilansir kanal YouTube miliknya.
"Basuh secara sempurna, dari bagian kanan ke bagian kiri, terus diratakan," imbuhnya.
Selain cara mandi wajib, waktu melaksanakannya juga perlu diperhatikan. Beberapa sumber menyebutkan seseorang yang dalam keadaan junub sebenarnya diperbolehkan menunda melakukan mandi wajib.
Namun, penundaan mandi wajib ini ada batasannya. Penundaan itu diperbolehkan selama waktu salat tidak hampir habis.
Misal orang yang junub saat bangun di akhir waktu Subuh tidak diperbolehkan menunda mandi wajib sampai habis waktu Subuh.
(dia/dia)
Niat Keramas Jelang Puasa Ramadan 2025, Lengkap dengan Tata Caranya
Jumat, 28 Feb 2025 16:30 WIB
Mandi Wajib Pakai Air dari Bak Mandi dan Gayung, Sah atau Tidak?
Sabtu, 30 Dec 2023 22:30 WIB
Ini Rukun yang Harus Diperhatikan Sebelum Mandi Wajib
Kamis, 01 Dec 2022 04:09 WIB
Niat Puasa Sunnah tapi Sempat Bercinta, Ini Cara Mandi Wajibnya
Rabu, 30 Nov 2022 04:15 WIBTERKAIT