Masuk Nominasi Grammy 2022, BTS Beradu dengan Lady Gaga hingga Coldplay

BTS kembali masuk ke dalam nominasi ajang penghargaan bergengsi industri musik dunia Grammy Awards 2022.
RM dan kawan-kawan masuk dalam nominasi pada kategori Best Pop Duo/Group Performance lewat lagu Butter.
Dalam kategori tersebut, BTS bakal bersaing dengan musisi ternama lainnya, mulai dari Lady Gaga yang berkolaborasi dengan Tony Bennett lewat lagu I Get a Kick Out of You.
Justin Bieber dan Benny Blanco dengan lagu Lonely, Coldplay lewat lagu Higher Power, dan Doja Cat yang berkolaborasi dengan Sza dengan lagu Kiss Me More.
"Congratulations 64th #GRAMMYs Best Pop Duo/Group Performance nominees: @itstonybennett & @ladygaga, @justinbieber & @ItsBennyBlanco, @bts_bighit, @coldplay, and @DojaCat ft. @sza," tulis akun resmi Grammy Awards di Twitter, Rabu (24/11).
Ini bukan pertama kalinya BTS berhasil masuk ke dalam nominasi Grammy Awards. Pada Grammy Awards 2021, BTS masuk ke dalam kategori Best Pop Duo/Group Performance.
Mereka mendapatkan nominasi itu berkat lagu Dynamite. Namun mereka dikalahkan oleh kolaborasi Ariana Grande dan Lady Gaga. BTS pun gagal membawa pulang piala Grammy tahun ini.
Sebelumnya BTS memberikan penampilan terbaiknya di American Music Awards 2021 pada Minggu (21/11).
(agn/syf)
Grammy Awards Ditunda, BTS Batalkan Seluruh Aktivitas di AS
Kamis, 06 Jan 2022 15:15 WIB
Berkat Lagu 'Butter' BTS Masuk Nominasi Grammy Awards 2022
Rabu, 27 Oct 2021 20:30 WIB
Gagal Masuk Nominasi, BTS Tak Mengira Bakal Diundang Tampil di Grammy
Senin, 27 Jan 2020 16:46 WIB
ARMY Geram BTS Diperlakukan Layaknya Penyanyi Cadangan di Grammy
Minggu, 26 Jan 2020 07:48 WIBTERKAIT