Kunci Nikita Willy Jaga Gaya Hidup Sehat, Diet Tak Melulu Harus Ekstrem
Banyak orang yang beranggapan bahwa diet merupakan hal yang sulit dan menyiksa karena mengonsumsi sedikit makanan.
Diet pada dasarnya bukan soal seberapa banyak atau sedikit makanan yang masuk ke dalam tubuh.
Tetapi, makanan apa saja yang dikonsumsi. Diet yang benar yaitu mengurangi karbohidrat yang banyak mengandung gula dan lebih banyak mengonsumsi protein dan serat.
Diet juga tidak harus berhenti mengonsumsi gula secara ekstrem. Makanan atau minuman yang mengandung gula masih diperbolehkan dengan syarat sesuai dengan kebutuhan harian, yakni tidak lebih dari 50 gram.
Selain menjaga asupan, diet yang baik juga harus diimbangi dengan olahraga yang teratur.
Data dari WHO menunjukkan bahwa kombinasi aktivitas fisik rutin dan pengurangan asupan gula, sangat efektif meningkatkan energi dan keseimbangan mood.
Keseimbangan ini juga sudah ditetapkan oleh Nikita Willy. Ia selalu mengimbangi pola makan yang sehat dengan olahraga yang teratur.
"Buat saya, hidup sehat itu bukan soal membatasi diri secara ekstrem, tapi soal keseimbangan," kata Nikita Willy dalam acara Cimory MOOve Fest 2026 di Jakarta, Sabtu (24/1).
"Acara ini adalah tempat yang pas buat kita yang mau mulai aktif lagi tanpa merasa terbebani. Olahraganya seru, makanannya enak tapi tetap guilt-free," sambungnya.
Festival wellness ini juga dimeriahkan oleh RAN, Afgan, hingga Tulus. Menjadikan momen ajakan untuk mulai merealisasikan resolusi hidup sehat.
"Resolusi hidup sehat seringkali gagal karena dianggap menyiksa. Melalui acara ini kami ingin membuktikan bahwa mengurangi gula tidak berarti mengurangi kenikmatan," ujar Andriani Wira Atmadja selaku Head of Category Milk Cimory.
(arm/fik)