Cerita Haykal Kamil Bertemu Fahmi Bo di RS: Kaget Fisiknya Berubah

InsertLive | Insertlive
Jumat, 31 Oct 2025 19:15 WIB
Haykal Kamil Cerita Haykal Kamil Bertemu Fahmi Bo di RS: Kaget Fisiknya Berubah (Foto: Marianus Harmita)
Jakarta, Insertlive -

Haykal Kamil menceritakan pertemuan tak terduga dengan Fahmi Bo di salah satu rumah sakit Jakarta.

Saat itu, Haykal Kamil sedang membawa sang kakak, Tasya Nurmedina, yang terkena serangan panik ke IGD rumah sakit tersebut.

Haykal kemudian mendengar ada yang memanggil namanya. Ternyata, orang yang memanggil Haykal adalah teman lamanya, yaitu Fahmi Bo.

ADVERTISEMENT

"Di tengah bolak-balik urus administrasi, tiba-tiba ada suara memanggil, 'Kal, Haykal!'," tulis Haykal Kamil dalam unggahan Instagram-nya.

"Pas gw samperin, ternyata yang manggil adalah @bofahmiofficial - kawan lama waktu syuting Kiamat Sudah Dekat 2 & 3 tahun 2006-2007," lanjutnya.

Haykal Kami mengaku kaget melihat kondisi Fahmi Bo yang banyak berubah secara fisik. Meski begitu, menurut Haykal, kehangatan dan keceriaan Fahmi Bo tak berubah.

"Jujur kaget banget lihat kondisinya sekarang, karena fisiknya banyak berubah. Tapi pas ngobrol, masih sama seperti dulu tetap humoris, hangat, dan penuh perhatian," ungkapnya.

Adik Zaskia Adya Mecca itu mengungkapkan sudah lama tidak berkomunikasi dengan Fahmi Bo. Ia berharap rekan lamanya ini segera pulih dari penyakitnya.


"Gw pernah dengar kabar Fahmi sakit, tapi karena udah lama nggak kontak, jadi nggak tahu kondisinya sekarang. Sabar ya, Mi... semoga semua rasa sakit ini jadi penggugur dosa dan pembuka jalan menuju kesembuhan," tulisnya.

Haykal Kamil kemudian memberikan apresiasi kepada Raffi Ahmad yang banyak membantu biaya pengobatan Fahmi Bo. Raffi Ahmad sebelumnya membawa Fahmi Bo ke rumah sakit agar mendapatkan perawatan yang layak.

"Big respect juga buat Aa @raffinagita1717 yang udah banyak bantu pengobatan Fahmi. 🙏," tutupnya.

(KHS/fik)
Tonton juga video berikut:

ARTIKEL TERKAIT

snap logo
SNAP! adalah kanal video vertikal yang menyajikan konten infotainment singkat, cepat, dan visual. SNAP! menghadirkan cuplikan selebriti, tren viral, hingga highlight interview.
LEBIH LANJUT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER