Sunan Kalijaga Beberkan Bagian Tubuh Sang Anak yang Cedera Akibat Dikeroyok

Sunan Kalijaga mengungkapkan bagaimana kondisi sang putra, Sean, setelah menjalani perawatan di rumah sakit akibat cedera dikeroyok teman sekolahnya.
Keadaan Sean kini sudah membaik dan diperbolehkan untuk pulang untuk rawat jalan.
"Ya alhamdulillah Sean sudah beraktivitas kembali dan saya sangat bersyukur," ungkap Sunan Kalijaga saat ditemui di Polres Jakarta Selatan, Kamis (9/3).
"Alhamdulillah keadaan Sean dari hasil CT Scan-nya baik, sehingga dia bisa rawat jalan. Kemarin dokter juga kasih obat, boleh pulang," terangnya.
Lebih lanjut, Sunan Kaijaga mengungkapkan apa saja cedera yang dialami oleh adik Salmafina tersebut.
Sean mengalami lebam pada mata lantaran pukulan dari teman sekolahnya. Hal itu pun terlihat dari rekaman CCTV.
"(Yang luka) mata sebelah kanan ya, lebam, di CCTV kelihatan ada terkena pukulan," jelas Sunan Kalijaga.
Selain lebam di bagian mata, Sean mengungkapkan bahwa dirinya lebih merasa sakit di bagian atas dan belakang kepala.
"Terus yang paling dikeluhkan sama Sean sebenernya bukan mata, tapi kepala karena ternyata katanya dipukul kepalanya, atas sama belakang," ungkapnya.
![]() |
Sunan Kalijaga pun merasa kahwatir dengan kondisi sang anak. Namun ia bersyukur bahwa sang anak tidak mengalami cedera yang parah.
Saat ini, Sunan Kalijaga dan keluarga tengah memperhatikan soal kondisi psikis Sean. Mereka menganjurkan Sean untuk kembali melakukan banyak kegiatan.
"Jangan sampai (terkena psikis) ya karena kami (saya sama istri) sepakat bahwa jangan di rumah atau suruh dia di kamar. Tapi harus beraktivitas di luar sehingga dia bisa sedikit melupakan kejadian yang tidak enak itu," bebernya.
"Jadi dia ikut bela diri lagi, dia ikut basket lagi, udah sekolah lagi. Kalau anak punya kegiatan, kita support aja, kita dampingi," pungkas Sunan Kalijaga.
(arm/arm)
Kasus Perundungan Putra Sunan Kalijaga Sudah Masuk ke Pengadilan
Kamis, 22 Feb 2024 22:45 WIB
Dikeroyok di Sekolah, Sean Anak Sunan Kalijaga Alami Trauma
Minggu, 12 Mar 2023 12:30 WIB
Genderang Perang Sunan Kalijaga vs Pengeroyok Sang Anak
Sabtu, 11 Mar 2023 17:39 WIB
Sunan Kalijaga Ungkap Sang Putra Sempat Dilempar Sampah Sebelum Dikeroyok
Jumat, 03 Mar 2023 23:00 WIB
Nasib Wanita Dinikahi Pria Afrika VS TV Korea Permalukan Indonesia
Rabu, 28 Jul 2021 07:02 WIB
5 Berita Populer: Daniella Kharisma Pindah Agama, Sandra Dewi Cemburu?
Selasa, 27 Jul 2021 19:31 WIB
Orang Tua Pramugara Selingkuh Ikut Campur VS Ibu Amanda Manopo Meninggal
Senin, 26 Jul 2021 07:02 WIBTERKAIT