Disebut Bangkrut, Amber Heard Kepergok Lihat Baju-baju Diskonan
Amber Heard menjadi sorotan usai dirinya kalah dalam persidangan melawan Johnny Depp.
Dari hasil persidangan, Amber Heard diminta membayar ganti rugi sebesar Rp150 miliar ke mantan suaminya, Johnny Depp.
Tak berselang lama, Amber Heard pun dikabarkan bangkrut karena tak sanggup membayar uang ganti rugi tersebut.
Elaine Charlson Bredehoft, kuasa hukum Amber Heard bahkan membenarkan klaim tersebut.
"Oh, tidak (mampu), memang jelas tidak (sanggup bayar)," kata Elaine kala itu.
Terkini, bintang Aquaman itu kedapatan berbelanja di toserba atau department store yang dikenal menjual barang-barang diskon di kawasan Bridgehampton, New York, Kamis (16/6).
Department Store tersebut dikenal memiliki harga miring dibandingkan yang lainnya.
Bahkan, toserba tersebut dikenal sebagai salah satu ritel busana murah terbesar di Amerika Serikat.
Dari foto yang dilihat, Amber Heard tampil santai menggunakan celana jin dan kemeja putih yang kebesaran.
Baca Juga : Istri Didi Kempot Kini Jualan Nasi Goreng |
Rambutnya diikat cepol ke atas. Tak sendiri, Amber Heard ditemani saudaranya Whitney Henriquez.
Hal tersebut membuat rumor kebangkrutan Amber Heard kembali muncul.
"Bangkrut, Amber Heard belanja di TJ Maxx di Hamptons," bunyi keterangan unggahan dari akun Twitter New York Post.
Kendati demikian, sejumlah penggemar justu menyebut bahwa Amber Heard sudah kebiasaan berbelanja murah bahkan semasa masih tinggal bersama Johnny Depp.
"Dia memang sering berbelanja ke tempat-tempat murah meski dia punya banyak uang dan saat dia masih bersama Depp," cuit akun @amberrn***.
(dis/and)