Tersangka Kunci Kematian Tangmo Nida Menyerahkan Diri ke Polisi

Wisapat Manomaikrat alias Sand, salah satu tersangka kasus kematian Tangmo Nida akhirnya menyerahkan diri pada akhir pekan lalu setelah polisi melayangkan surat penangkapan atas dirinya.
Sand disebut-sebut sebagai tersangka kunci dalam kasus kematian Tangmo Nida yang menjadi sorotan ini. Ia adalah orang terakhir yang bersama Tangmo sebelum bintang tersebut jatuh ke sungai dan tewas pada 24 Februari lalu.
Sebelumnya, Sand hanya ditetapkan sebagai saksi kematian Tangmo. Status Sand naik sebagai tersangka usai polisi meragukan kesaksian yang ia berikan terkait kematian Tangmo.
Sand sebelumnya mengaku bahwa Tangmo memegang kakinya saat hendak buang air kecil. Namun, karena Tangmo terjatuh, Sand menggoyangkan kakinya agar tak ikut jatuh bersama Tangmo.
Polisi yang menduga Sand berbohong lalu melakukan tes poligraf atau pendeteksi kebohongan kepada Sand. Hasilnya, Sand ditetapkan sebagai tersangka karena memberikan keterangan palsu.
Tidak hanya Sand, Idsarin Juthasuksawat alias Gatick dan Nitas Kiratisoothisathorn alias Job juga ditetapkan sebagai tersangka atas dugaan yang sama.
Ketiganya menyusul dua tersangka lain yang sudah ditetapkan terlebih dahulu, Tanupat Lerttaweewit alias Por dan pengemudi bernama Phaiboon Trikanjananun alias Robert.
(dia/fik)

Jenazah Tangmo Nida Dikremasi, Bagaimana Nasib Kelanjutan Kasusnya?
Rabu, 25 May 2022 14:57 WIB
Diduga Ada Tujuan Licik di Balik Beredarnya Foto Tangmo Nida
Kamis, 21 Apr 2022 10:45 WIB
Pria Ini Ungkap 2 Bukti Kuat yang Tunjukkan Tangmo Nida Memang Dibunuh
Rabu, 20 Apr 2022 19:25 WIB
Artis Thailand Tewas Jatuh dari Kapal, Jasad Ditemukan Setelah 2 Hari
Rabu, 02 Mar 2022 14:35 WIB
Destinasi Seru di Hua Hin Thailand, Pantainya Wajib Dikunjungi!
Jumat, 20 Jun 2025 17:20 WIB
Mengenal Ramayana dan Mahabarata Versi Thailand di Tarian Khon
Jumat, 13 Jun 2025 16:30 WIB
Sejarah Muay Thai, Seni Bela Diri Thailand Aksi Prajurit Lawan Burma
Jumat, 30 May 2025 16:30 WIBTERKAIT