Diduga Ada Tujuan Licik di Balik Beredarnya Foto Tangmo Nida

Wisapat Manomaikrat alias Sand yang menjadi salah satu tersangka kasus kematian Tangmo Nida akhirnya menyerahkan diri ke polisi.
Sand menyerahkan diri pada akhir pekan lalu usai polisi memberikan surat penangkapan atas dirinya.
Dokter Pornthip tim forensik yang menangani kasus Tangmo Nida ternyata sudah curiga pada Sand.
Mengutip Tnews, Dokter Pornthip curiga dengan tujuan licik Sand yang membagikan foto Tangmo dari belakang.
Pornthip menilai ada alasan di balik niat Sand membagikan foto Tangmo dan diyakini berkaitan dengan penyebab tewasnya sang aktris.
Selain itu bila foto Tangmo tersebut menjadi bukti penting dalam mengungkap kasus kematian ini, tidak mungkin hal itu bisa bocor secara luas. Diketahui foto Tangmo tersebut tersebar di media sosial Twitter.
Dalam sebuah wawancara, Dokter Pornthip menyebut Sand tidak sepatutnya membagikan foto itu ke media sosial.
Muncul kecurigaan di benak Dokter Pornthip, Sand dan para pelaku lainnya ingin menghebohkan publik dengan foto itu dan mengulur waktu untuk menuntaskan kasus kematian Tangmo.
Sebelumnya, Sand hanya ditetapkan sebagai saksi atas kasus kematian Tangmo Nida.
Status Sand naik sebagai tersangka usai polisi meragukan kesaksian yang ia berikan terkait kematian Tangmo.
Sand pun lalu melakukan tes poligraf atau pendeteksi kebohongan kepada Sand. Hasilnya, Sand ditetapkan sebagai tersangka karena memberikan keterangan palsu.

Kekayaannya Sempat Disorot, Segini Bayaran Tangmo Nida Main Film
Kamis, 21 Apr 2022 08:40 WIB
Video Rekaman CCTV Tangmo Nida Tersebar, Diduga Jatuh karena Didorong
Senin, 07 Mar 2022 18:30 WIB
Unggah Foto di Paris, Anya Geraldine Disebut Mirip Artis Thailand Tangmo Nida
Minggu, 06 Mar 2022 09:30 WIB
Ibu Tangmo Maafkan Pemilik Kapal, Benarkah karena Uang Kompensasi Rp13 M?
Sabtu, 05 Mar 2022 17:00 WIB
'Ghost Of Mae Nak' Film Horor Populer Thailand yang Dibintangi Tangmo Nida
Minggu, 26 Jun 2022 10:00 WIB
Nafa Urbach Komentari Dada Aming hingga Syarat Mudik Lebaran 2022
Kamis, 21 Apr 2022 07:10 WIB
Tewas Jatuh dari Kapal, Lihat Lagi Film & Serial yang Dibintangi Tangmo Nida
Jumat, 04 Mar 2022 14:45 WIBTERKAIT