Kecewa Berat, Elma Theana Akui Haram Makan Uang Ferry Irawan
Hubungan Elma Theana dengan Ferry Irawan dan Venna Melinda semakin merenggang.
Elma bahkan mengaku kecewa berat dengan Ferry yang mengaku pada media telah ditagih Elma soal bayaran atas jasa Wedding Organizer (WO) pernikahan dengan Venna Melinda.
"Logika saja, saya dari awal dukung Ferry, terus tiba-tiba saya dibilang mau getok dia masalah uang. Logikanya di mana sih?," kata Elma di kawasan Jakarta, Kamis (24/3).
Elma Theana seperti tak habis pikir dengan apa yang dilakukan Ferry. Ia sampai haram menerima uang dari suami Venna itu.
Wanita 47 tahun mengaku telah mengikhlaskan biaya operasional senilai Rp14 juta yang belum dibayar Ferry.
"Saya pengin bantu loh, saya pengin dia bahagia. Saya nggak setega itu. Saya sampai bilang ke dia kalau saya haram makan duit kamu. Kok Ferry berani mengatakan hal yang tidak berdasarkan data?," ucapnya.
Kejadian tersebut membuat Elma Theana tak lagi mau berurusan dengan Ferry Irawan.
"Saya kecewa banget, pasti. Makanya saya sudah sepakat sama Ferry kalau urusan biaya operasional yang sudah habis buat ngurus dia, sudah, ikhlasin saja. Saya nggak mau lagi berurusan sama dia," tuturnya.
(agn/syf)