Ini Harapan Rispo untuk Fico Fachriza yang Terjerat Narkoba

Komika Rispo Ananta hadir di Polda Metro Jaya saat polisi merilis Fico Fachriza sebagai tersangka atas kasus narkoba. Sebagai kakak kandung, Rispo datang untuk memberikan dukungan kepada sang adik.
Rispo mempercayakan semua proses terkait kasus narkoba sang adik kepada polisi. Ia juga mengatakan bahwa Fico layak disalahkan.
"Iya, lagi diurusin. Semua ikut prosedur. Datang cuma kasih support aja, ya dukunglah. Yang namanya kita salah, tetap harus diproses," ungkap Rispo, Jumat (14/1).
Rispo kemudian berharap agar Fico mendapat pelajaran dari kasus narkoba tersebut. Ia ingin kejadian serupa tak terulang lagi di kemudian hari.
"Mudah-mudahan Fico sembuh, kapok, dan bisa menjadi pelajaran berharga buat Fico," ujar Rispo.
Terkait Fico menangis di pelukannya, Rispo berujar bahwa hal itu memang wajar terjadi. Sebagai keluarga, Rispo mengatakan memang sudah tumbuh bersama dengan Fico sejak kecil.
"Ya, namanya adik, mau bagaimana juga, kita dari kecil bareng, wajar kalau ada adik, apalagi saudara kandung kena musibah. Wajarlah. Cuma, ya, sudah, ini Fico harus mempertanggungjawabkan," beber Rispo.
Ini merupakan kedua kalinya Fico Fachriza terjerat narkoba. Pada 2015, Fico pernah juga mengonsumsi narkotika jenis tembakau Gorilla dan hanoman.
Kini ia berurusan dengan polisi dan telah diamankan. Polisi mengatakan bahwa Fico Fachriza ditangkap terkait narkoba jenis tembakau Gorilla.
(yoa/yoa)
Menangis Dipelukan Sang Kakak, Fico Fachriza Ditangkap Dalam Pengaruh Narkoba
Jumat, 14 Jan 2022 21:45 WIB
Cerita Fico Fachriza Terjerumus Narkoba Saat di Puncak Karier
Jumat, 14 Jan 2022 21:15 WIB
Ditangkap karena Narkoba, Fico Fachriza Terancam Hukuman 4 Tahun Penjara
Jumat, 14 Jan 2022 18:42 WIB
Terlibat Kasus Narkoba, Fico Fachriza Ditangkap karena Ganja
Jumat, 14 Jan 2022 13:30 WIBTERKAIT