Home Hot Gossip Berita Hot Gossip

Terdampak COVID-19, Lee Jeong Hoon dan Moa Ngaku Cicilan Menumpuk

Ilona | Insertlive
Jumat, 30 Jul 2021 09:41 WIB
Terdampak COVID-19, Lee Jeong Hoon dan Moa Ngaku Cicilan Menumpuk (Foto: Marianus Harmita)
Jakarta, Insertlive -

Lee Jeong Hoon dan Moa merasakan dampak atas pandemi COVID-19 ini. Pemberlakuan PPKM mengharuskan Lee dan Moa untuk selalu berada di rumah. Moa tak menampik kini waktu bersama keluarga lebih banyak namun tentu saja mengurus empat orang di rumah menjadi kesibukan baru.

Tak hanya Moa, Lee Jeong Hoon pun mengaku harus kehilangan beberapa program acara lantaran tidak bisa syuting. Lee berharap dapat kembali syuting seperti sedia kala.

"Kalau aku sibuk banget, karena kan ada anak 4 di rumah semua. Karena PPKM itu membuat waktu quality time sama keluarga jadi lebih banyak, justru yang kita pikirnya nggak sibuk jadi lebih sibuk," ucap Moa saat ditemui di Trans TV, Kamis (29/7).

"Kalau saya sih masih ada acara reguler, tapi sebelumnya kan ada beberapa acara yang program outdoor itu lagi dipending semua. Ya semoga PPKM ini selesai, katanya pertengahan Agustus akan mulai acara lagi ya jadi kita masih banyak waktu bersama keluarga," imbuh Lee Jong Hoon.

Berkurangnya program acara Lee, tentunya juga berdampak terhadap keuangannya. Lee mengaku banyak cicilan yang menumpuk lantaran kondisi keuanganya yang belum stabil.

"Cicilan saya menumpuk gara-gara itu tu (PPKM)," jujur Lee Jeong Hoon.

Meskipun begitu, Moa berusaha untuk memberikan semangat kepada suami tercintanya itu. Ia selalu mengajak Lee untuk berpikir secara positif agar tidak stres menghadapi masa pandemi ini.

"Sebenarnya bukan dari PPKM doang ya, dari pertama kali kita PSBB jadi dampaknya tambah banyak. Kalau dari dampak negatifnya banyak, tapi kita pikir positif aja, yang intinya jangan sampai kebawa stres," terang Moa.

"Dia enak ya positif thingking, saya yang cari duit yang stres. Dia yang selalu kasih support, nggak usah stres, yang penting kita masih bisa makan, kita masih bisa beliin anak, kita masih bisa punya mobil, rumah, listrik, air kita masih bisa bayar kok. Dia selalu yang positif thingking," tambah Lee.


Bahkan Lee mengatakan bahwa beberapa bisnisnya terpaksa harus tutup lantaran kebijakan di masa pandemi ini. Meskipun begitu, Lee dan Moa tak ingin para karyawannya kehilangan pekerjaan. Sebisa mungkin Lee dan Moa tetap mempertahankan karyawan-karyawannya.

"Bisnis permata, kan harus tutup, kecantikan nggak boleh buka. Terus restoran juga sedangkan restoran nggak bisa take away, jadi harus tutup dulu. Terus keripiknya Moa yang dia bikin itu juga kendalanya kayak packing-packing gitu tutup semua, stiker-stikernya tutup," beber Lee mengungkapkan.

"Kalau karyawan tetap. Puji Tuhan kita nggak ada PHK ya," tegas Moa menambahkan.

"Cuma jobdesk mereka agak berubah. Yang kameramen kadang jadi babysitter juga. Sampai asisten saya nggak ikut syuting karena lagi jagain baby," pungkas Lee.


(kpr/fik)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK