Absen pada Ultah Ratu Elizabeth, Pangeran Harry Hindari Keluarga Kerajaan?
Absen di Ultah Ratu Elizabeth II, Pangeran Harry Hindari Keluarga Kerajaan?/Foto: Istimewa
Pangeran Harry langsung bertolak ke Amerika Serikat usai menghadiri pemakaman Pangeran Philip pada Sabtu (17/4).
Pria berusia 36 tahun itu dikabarkan tiba pada Selasa (20/4) sore dengan menumpang pesawat American Airlines.
Melansir Page Six, kepulangan Pangeran Harry ke AS ini menandakan bahwa ia tak bisa ikut perayaan ulang tahun Ratu Elizabeth II yang ke-95 pada Rabu (21/4).
Kendati telah pulang ke Amerika Serikat, Pangeran Harry tak bisa langsung bertemu Meghan Markle dan putra sulungnya Archie.
Pasalnya Pangeran Harry harus menjalani karantina mandiri selama 10 hari karena aturan protokol kesehatan di Amerika Serikat yang ketat bagi pendatang yang baru bepergian dari luar negeri.
Pangeran Harry sebelumnya berselisih dengan ayahnya Pangeran Charles hingga memutuskan hengkang dari anggota keluarga Kerajaan dan menetap di Amerika Serikat.
Kehadiran Pangeran Harry di prosesi pemakaman Pangeran Philip membuat publik terkejut.
Terlebih, sosoknya hadir sendiri tanpa kehadiran sang istri Meghan Markle.
(dis/syf)
- pangeran harry
-
ratu elizabeth ii
-
meghan markle
Meghan Markle
Selengkapnya
Ratu Elizabeth II Meninggal, Pangeran Harry Dirundung Rasa Bersalah
Minggu, 11 Sep 2022 10:00 WIB
Misteri Kepulangan Pangeran Harry dan Meghan Markle ke Inggris
Jumat, 16 Oct 2020 16:39 WIB
Ratu Elizabeth Larang Pangeran Harry & Meghan Markle Pakai Gelar Kerajaan
Kamis, 20 Feb 2020 10:21 WIB
Curhat Pangeran William Saat Ditinggal Pergi Harry
Minggu, 12 Jan 2020 23:33 WIB
Pangeran William Mengaku Dulu Sulit Akrab dengan Ratu Elizabeth dan Pangeran Philip
Selasa, 04 Nov 2025 11:15 WIB
Ratu Camilla Berat Memaafkan Hinaan Pangeran Harry di Masa Lalu
Rabu, 17 Sep 2025 17:30 WIB
00:50
Sempat Sebut Mau Damai, Pangeran Harry Akhirnya Bertemu Raja Charles
Minggu, 14 Sep 2025 11:00 WIBTERKAIT