Usai Kecelakaan, Kevin Hart Ngaku Positif Corona

Aktor Kevin Hart mengaku positif terjangkit virus corona di awal tahun ini.
Berdasarkan laporan dari Page Six, Kevin Hart mengungkapkan kabar tersebut saat tampil di acara An Intimate Socially Distance Affair di sebuah pertunjukan komedi di Yellow Spring, Ohio.
Meskipun tak mengatakan tanggal pastinya ia terpapar virus, bintang film Jumanji itu mengatakan ia dinyatakan positif corona di waktu yang bersamaan dengan Tom Hanks pada Maret lalu.
"Masalahnya saya mengalaminya di saat waktu yang bersamaan dengan Tom Hanks. Saya memilih diam karena dia lebih terkenal dari saya," ujarnya.
Kabar terpaparnya Kevin Hart ini terjadi beberapa bulan usai ia mengalami kecelakaan mobil hebat di California, Amerika Serikat pada September 2019 lalu.
Saat itu, mobil yang dikendarai oleh Kevin Hart menabrak sebuah pohon hingga membuatĀ tulang punggungnya patah hingga harus dilakukan operasi.
Sebelumnya, diketahui bahwa Tom Hanks dan istrinya, Rita Wilson adalah selebritas terkenal pertama yang mengumumkan ke publik bahwa keduanya terpapar virus corona di 12 Maret lalu.

Tom Hanks dan Rita Wilson Resmi Jadi Warga Negara Yunani
Selasa, 28 Jul 2020 11:30 WIB
Cara Tom Hanks Hibur Bocah yang Di-bully karena Bernama Corona
Jumat, 24 Apr 2020 22:45 WIB
Bantu Kembangkan Vaksin Covid-19, Tom Hanks Siap Sumbang Darah
Kamis, 23 Apr 2020 08:11 WIB
Positif Virus Corona, Tom Hanks & Rita Wilson Ungkap Kondisi Terkini
Jumat, 13 Mar 2020 11:47 WIBTERKAIT