Usai Prostitusi, Eks Bos YG Entertainment Terjerat Kasus Judi?
Kamis, 08 Aug 2019 16:31 WIB
Yang Hyun Suk diduga terlibat judi ilegal (Foto: Twitter/allkpop)
Polisi mulai mencurigai kasus ini pada April 2019 lalu. Namun, mulai menyelidiki kasus tersebut pada 7 Agustus 2019 kemarin. Kepolisian Metropolitan Seoul Divisi Kejahatan mendapatkan data terkait dari Unit Intelijen Keuangan. Mereka menegaskan bahwa ada transaksi keuangan yang mencurigakan. Unit Intelijen Keuangan adalah organisasi keuangan yang didirikan untuk mencegah pencucian uang dan arus keluar masuknya uang asing.
Namun, menurut Unit Intelijen Keuangan Korea, mantan bos YG Entertainment ini diketahui menggunakan rekening bank untuk transaksi ilegal. Jumlahnya cukup fantastis yakni sebesar US$1 juta atau setara dengan Rp14 miliar. Uang puluhan miliar tersebut ditukar dengan uang asing yang tak terdaftar.
"Kami sedang menganalisis data yang kami terima dari Unit Intelijen Keuangan. Kami mengumpulkan bukti terkait perjudian di luar negeri dari berbagai sumber," kata sumber dari kepolisian. "Kami juga mengetahui tentang hal ini dari laporan. Tidak ada hal lain yang bisa dikonfirmasi," tambahnya.
Kabarnya, Yang Hyun Suk terlihat pergi ke Las Vegas pada bulan Februari 2018 untuk merayakan selesainya program acara audisi MIXNINE. Selain Yang Hyun Suk, beberapa staf lain yang bekerja di acara tersebut dan PD Han Dong Chul juga ikut melakukan perjalanan kesana.
VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Kasus Dugaan Pengancaman yang Dilakukan Eks CEO YG Dibawa ke Kejaksaan
Senin, 27 Apr 2020 22:42 WIB
Eks Bos YG Entertainment Terbukti Suap & Ancam Pelapor Kasus Narkoba B.I
Jumat, 14 Feb 2020 12:46 WIB
Yang Hyun Suk Dilaporkan Berjudi Ilegal Selama 15 Tahun
Sabtu, 10 Aug 2019 09:37 WIB
Ini Dia Bos Baru YG Entertainment
Kamis, 20 Jun 2019 17:54 WIB
Penjelasan Yang Hyun Suk soal Kirim Han Seo Hee ke Amerika
Kamis, 20 Jun 2019 16:48 WIB
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK