Kasus Seungri, Pintu Masuk Ungkap Mega Skandal Korea Selatan?

Keterlibatan Polisi
Keanehan lainnya yang membuat nama Burning Sun semakin terpojok adalah desas-desus bahwa kelab malam ini memiliki hubungan tak lazim dengan kepolisian. Kim Sanggyo yang merasa menjadi korban pengeroyokan di Burning Sun itu lantas menelepon kepolisian Gangnam untuk membantu dirinya.
Sambil menunggu polisi tiba, Kim mencoba untuk tetap bisa masuk ke dalam kelab dengan cara mengganjal pintu masuk Burning Sun menggunakan sampah-sampah yang ada di sana. Seusai tiba di lokasi, polisi yang datang pun tak langsung turun dari mobil. Kim bahkan harus menggedor mobil untuk memberi tahu polisi bahwa ialah orang yang melapor. Berharap dirinya dibela, pihak kepolisian saat itu justru menangkap Kim dan menuduhnya sebagai biang onar.
Tangan Kim diborgol oleh polisi dibantu dengan penjaga kelab itu. Hal ini semakin membuat Kim curiga karena polisi dan pegawai Burning Sun seolah sudah akrab. Pihak kepolisian menurut kabar yang beredar juga membantu menutupi kejahatan-kejahatan yang terjadi di Burning Sun, kelab malam milik Seungri itu.
Dalam sebuah percakapan yang beredar di media sosial, terekam Seungri pernah mengatakan akan sangat mudah menyogok pihak polisi untuk tak melanjutkan sebuah kasus kriminal di Korea Selatan. Bahkan penyebar pertama grup percakapan Seungri tak menyerahkan bukti-bukti yang dipunyanya karena tahu bahwa ada oknum-oknum polisi yang terlibat dalam skandal yang menjerat Seungri.

Burning Sun Entertainment Bangkrut Usai Skandal Kelab Malam Terungkap
Rabu, 26 Mar 2025 15:00 WIB
Jaksa Kembali Ajukan Surat Penahanan Seungri Eks Big Bang
Jumat, 10 Jan 2020 12:07 WIB
Wanita Cantik dan Kaya Ini Ikut Disebut Dalam Kasus Seungri
Senin, 25 Mar 2019 16:29 WIB
Terlibat Kasus Seungri, Agensi Ji Chang Wook Beri Penjelasan
Senin, 25 Mar 2019 07:36 WIB
YG Entertainment Umumkan Comeback BLACKPINK hingga Spill Bakal Debutkan 2 Grup Baru
Senin, 26 May 2025 18:45 WIB
Jennie BLACKPINK Ungkap Kerasnya Hidup Saat Jadi Trainee YG Entertainment
Selasa, 11 Mar 2025 13:20 WIB
Usai Heboh Burning Sun, Seungri Eks BIGBANG Terlihat di Restoran Bareng Wanita Cantik
Jumat, 07 Mar 2025 16:45 WIBTERKAIT