Joko Anwar Cerita Rusun Horor Lokasi Syuting 'Pengabdi Setan 2: Communion'

Para pecinta film horor di Indonesia mungkin sudah tidak sabar untuk menantikan sekuel Pengabdi Setan 2: Communion.
Rencananya, Rapi Film akan merilis cuplikan perdana dari film tersebut pada Kamis (15/6).
Dalam sebuah kesempatan, Joko Anwar cerita soal bagaimana lokasi syuting untuk film terbarunya itu.
Joko kali ini memilih latar belakang rumah susun sebagai lokasi utama film tersebut.
Selain itu, Joko cerita butuh waktu 3 bulan untuk mencari rusun yang benar-benar sesuai dengan kebutuhan naskah film.
"Kita syuting di rumah susun yang telah ditinggalkan selama 17 tahun. Jadi rusun ini ditinggalkan ketika dibangun dan tak selesai," ungkap Joko Anwar dilansir dari Detikhot, Rabu (1/6).
"Kita cari lokasi itu 3 bulan nggak ketemu, akhirnya gue tanya ke media sosial untuk rumah susun dengan kriteria seperti ini. Dan ada yang bantu ngasih tahu, pas kita ke sana kayak tempat zombie. Habis itu kita kirim analisis safety ternyata aman, sudah kita bangun dan benerin tembok biar safety kan, dan kita syuting di sana selama sebulan," lanjutnya.
![]() |
Joko memang tak pernah sembarangan mencari tempat lokasi syuting film.
Bahkan, rumah yang dulu muncul di film Pengabdi Setan kini menjadi tempat pariwisata di Bandung.
Joko menganggap lokasi syuting sebagai salah satu elemen penting yang memberikan warna karakter untuk film.
"Gue memperlakukan lokasi syuting itu seperti mengaudisi pemain, karena bagi gue lokasi itu adalah karakter. Film-film gue semuanya lokasinya berkarakter. Makanya gue kalau mau bikin film yang paling lama itu cari lokasi, karena itu seperti mengaudisi. Artinya gue tidak akan menggunakan lokasi yang hanya karena mau dipakai saja," kata Joko.
Tak puas sampai di situ, Joko juga mengubah rusun tersebut menjadi tempat yang sesuai dengan naskah film agar membawa kesan 80-an.
"Rumah susun di sini bukan cuma lokasi, tapi juga karakter dan bagaimana kita meng-create sebuah rusun di Jakarta pada era 80-an. Jadi ketika kita melihat di sana nanti akan banyak sekali sentuhan era-era itu, bukan cuma barang-barang tapi sound-soundnya juga," tutup Joko.
Film Pengabdi Setan 2: Communion masih dibintangi Tara Basro, Endy Arfian, hingga Bront Palarae dan segera rilis bioskop pada Agustus mendatang.
(ikh/syf)
'Pengabdi Setan 2: Communion' Pecahkan Rekor, Joko Anwar Ucap Terima Kasih
Jumat, 05 Aug 2022 18:00 WIB
Debut 'Pengabdi Setan 2' Raih 700 Ribu Penonton, Salip 'KKN di Desa Penari'
Jumat, 05 Aug 2022 15:15 WIB
Teror Ibu Sepanjang Masa, Ini Poster Resmi 'Pengabdi Setan 2: Communion'
Jumat, 24 Jun 2022 11:29 WIB
Penampakan Rusun Horor di Trailer Perdana 'Pengabdi Setan 2: Communion'
Kamis, 16 Jun 2022 22:10 WIBTERKAIT