Positif COVID-19, John Mayer Gagal Tampil di Meksiko

agn | Insertlive
Kamis, 06 Jan 2022 18:41 WIB
Lirik Lagu Wild Blue - John Mayer Positif COVID-19, John Mayer Gagal Tampil di Meksiko (Foto: Instagram/johnmayer)
Jakarta, Insertlive -

Penyanyi asal Amerika Serikat John Mayer batal tampil di Meksiko setelah dirinya dinyatakan terpapar COVID-19.

Mayer gagal tampil bersama grupnya Dead & Company dalam acara festival Playing in the Sand pada 7 sampai 10 Januari mendatang.

Kabar ini dibagikan Dead & Company lewat unggahan terbarunya di laman Instagram.

ADVERTISEMENT

Dokter menyatakan mantan kekasih Taylor Swift itu terpapar COVID-19 sebelum berangkat ke Meksiko.

IKUTI QUIZ

[Gambas:Instagram]

"Hari ini, tepatnya sebelum berangkat ke Meksiko, menurut dokternya, John Mayer dinyatakan positif COVID-19 dan tidak dapat tampil di acara Playing in the Sand mendatang di Reviera Cancun pada 7-10 Januari," tulis Dead & Company dalam captionnya.

Sementara itu, John Mayer belum membagikan unggahan baru dan memberikan kabar tentang kondisinya usai terpapar COVID-19.


Namun pada unggahan terakhirnya, banyak penggemar yang meninggalkan komentar semangat dan doa agar sang penyanyi cepat sembuh.

"@johnmayer semoga kamu segera membaik. Aku juga sedang terpapar virus," tulis @deb***.

"Cepat sembuh. Kami menyayangimu," komentar @rub***.

"Semoga kamu membaik setelah terpapar COVID-19," tambah akun @cho***.

(agn/fik)
Tonton juga video berikut:

ARTIKEL TERKAIT

snap logo
SNAP! adalah kanal video vertikal yang menyajikan konten infotainment singkat, cepat, dan visual. SNAP! menghadirkan cuplikan selebriti, tren viral, hingga highlight interview.
LEBIH LANJUT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER