Taeyang BIGBANG Merasa Ikut Bertanggung Jawab dengan Skandal Seungri
Selasa, 21 Jan 2020 17:49 WIB
Foto: Instagram/@taeyang_unnie
Selain mencemarkan nama pribadi, skandal tersebut juga membuat citra BIGBANG terpuruk sehingga memengaruhi masa depan grup idol K-Pop besutan besutan YG Entertainment tersebut.
Kini, Taeyang BIGBANG angkat bicara soal skandal Seungri kepada Esquire.
Dia mengatakan bahwa dirinya ingin menyelesaikan semua masalah dengan cara yang bijaksana.
Lalu, sang vokalis BIGBANG menambahkan bahwa dia dan personal lainnya merasa ikut bertanggung jawab atas skandal yang terjadi kepada grupnya.
"Setengah dari hidup saya dihabiskan bersama BIGBANG. Separuh sisanya saya dihabiskan sebagai Taeyang. Saya memiliki hubungan intens dengan seluruh orang yang berpengaruh dengan grup ini. Saya juga berterima kasih kepada para penggemar yang memberikan banyak cinta kepada kami." imbuh Taeyang lagi.
Oleh karena itu Taeyang mengungkap bahwa seluruh skandal atau permasalahan yang menyangkut BIGBANG adalah kesulitan yang harus dihadapi bersama.
VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Big Bang Perpanjang Kontrak dengan YG Entertainment
Rabu, 11 Mar 2020 11:19 WIB
Gara-gara Wabah Virus Corona, Coachella 2020 Terancam Batal
Selasa, 10 Mar 2020 18:13 WIB
Siap-siap V.I.P, BIGBANG Akan Panaskan Panggung Coachella 2020
Jumat, 03 Jan 2020 12:09 WIB
Heboh Penampakan Burning Sun di Trailer 'Quantum Physics'
Rabu, 31 Jul 2019 17:00 WIB
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK