Home Film & Musik Berita Film dan Musik

Jelang Konser di Indonesia, Ini Bocoran Lagu di Album 'Timeless' SuJu

arm | Insertlive
Kamis, 09 Jan 2020 20:47 WIB
Super Junior/Foto: Twitter/1106files
Jakarta, Insertlive - Super Junior telah melangsungkan comeback dengan lagu SUPER Clap dalam album Timeline pada Oktober 2019 lalu.

Comeback tersebut merupakan pertama kalinya Super Junior tampil dengan formasi utuh setelah satu persatu anggota menyelesaikan wajib militer.

Tiga bulan setelahnya, Siwon cs kembali membuat pernyataan akan segera merilis album repackage berjudul Timeless.

Dalam album repackage ini lagu utamanya dikomposeri oleh Zico Block B berjudul 2YA2YAO!. Hal ini diungkap di akun Instagram Super Junior hari ini, Kamis (9/1).

Pada unggahan video itu terlihat juga balik layar saat para anggota Super Junior melakukan rekaman suara. Untuk album repackage ini, Super Junior juga telah merilis sebuah poster dan tanggal dirilisnya album tersebut.

Rencananya album Timeless akan dirilis pada 28 Januari 2019 nanti. Nah ELF pasti sudah tidak sabar kan menunggu comeback dari SuJu?

Sebelum itu, Super Junior akan melakukan konser di Indonesia bertajuk Super Junior World Tour-Super Show 8: Infinite Time yang akan digelar di ICE BSD, Tangerang pada Sabtu (11/1) nanti.


(arm/arm)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK