Home Film & Musik Berita Film dan Musik

Lantunkan Lagu Cinta, Rossa Siap Konser di Hari Valentine

Medelene Mekel | Insertlive
Jumat, 08 Feb 2019 10:21 WIB
Rossa/Foto: Madeleine Mekel
Jakarta, Insertlive - Rossa tengah mempersiapkan diri untuk gelaran konser terbarunya pada hari Valentine, 14 Februari mendatang. Bagi Rossa, tampil di atas panggung saat momen Valentine bukanlah pengalaman pertama. Di Hari Kasih Sayang sebelumnya, Rossa juga tak pernah absen untuk menghibur para penonton.

Foto: Madeleine Mekel
Rossa
"Setiap tahun secara aku artis-artis percintaan kan pasti nyanyi untuk Valentine," ungkap Rossa saat ditemui Krisna Siregar Music, Cikajang, Jakarta Selatan, Kamis (7/2).

Rossa mengaku ada beberapa kejutan yang akan ia berikan kepada penonton. Salah satu kejutan yang akan diberikan Rossa adalah ia akan menyanyikan sebuah lagu yang tidak pernah mau dibawakan secara langsung, yaitu lagu berjudul Tega. "Mungkin nanti ada beberapa bintang tamu dan bakal ada yang spesial," ujarnya.


Tiket konser Rossa yang akan digelar di The Pallas SCBD, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, ini sendiri sudah hampir terjual seluruhnnya. Pada saat awal penjualan presale saja, tiketnya langsung ludes hanya dalam waktu setengah jam saja. Mengetahui hal itu Rossa mengaku tak menyangka dan sangat senang sekali.

Meski tampil di hari Valentine, Rossa mengatakan bahwa bukan berati ia turut merayakan Hari Kasih Sayang itu. Rossa menuturkan saat menyanyi di hari Valentine, ada perasaan yang berbeda dibandingkan dengan hari-hari lain. "Kita bukannya ingin memperingati hari Valentine ya, tapi aku nyanyi lagu cinta pas hari itu tuh kayaknya orang-orang happy untuk dateng," ungkapnya.

(dia/ren)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK