Ini Sosok Pilot Sam Air yang Jatuh di Pohuwato

Indonesia berduka atas tragedi pesawat SAM Air yang terjatuh di Kabupaten Pohuwato, Gorontalo dan menewaskan empat orang penumpangnya
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Gorontalo Heriyanto mengatakan pesawat berangkat dari Bandara Djalaluddin Gorontalo pada pukul 07.03 WITA dan diperkirakan tiba di Bandara Pohuwato pada 07.33 WITA.
"Jatuh di sekitar area bandara Pohuwatu. Empat orang di pesawat meninggal dunia. Saat ini seluruh korban telah dievakuasi ke puskesmas terdekat," kata Heriyanto melansir detikcom.
"Kontak terakhir dengan Airnav Makassar sekitar pukul 07.22 Wita. Dan ternyata pesawat itu sudah jatuh di sekitar area bandara yaitu di tambak rakyat," lanjutnya.
Empat orang penumpang yang meninggal adalah tiga kru dan 1 penumpang yang bernama M. Saefurubi (kapten), M. Artur F.G (kopilot), Budi Janto (enginer), Sri Mayke Male (penumpang).
Kapten M Saefurubi semasa hidupnya dikenal sebagai pribadi yang baik dan suka menawarkan bantuan. Ia pernah bekerja di Sriwijaya Air sebagai Flight Operations Officer atau FOO.
Kapten M Saefurubi juga disebut sempat mengirimkan foto bersama awak SAM Air satu minggu sebelum kecelakaan.
(agn/naa)

Kata Terakhir Pilot Air India Sebelum Jatuh, Bahas Kondisi Pesawat
Rabu, 18 Jun 2025 21:45 WIB
Kronologi Kecelakaan Pesawat Jeju Air di Korea Selatan, Ada Penumpang WNI?
Minggu, 29 Dec 2024 14:30 WIB
Viral Momen Pesawat Balik ke Masa Lalu, Berangkat Tahun 2024 dan Mendarat 2023
Jumat, 05 Jan 2024 22:15 WIB
Modus Cek E-Ticket, Penumpang Pesawat Diduga Dilecehkan Staf
Sabtu, 29 Jul 2023 13:00 WIB
Pengalaman Mencekam Inul Daratista Naik Pesawat, Pernah Mendarat Darurat di Gunung
Senin, 30 Jun 2025 22:15 WIB
Kecelakaan Air India, Shah Rukh Khan Sampaikan Rasa Duka di Instagram
Sabtu, 14 Jun 2025 12:00 WIB
Duka Shah Rukh Khan atas Jatuhnya Pesawat Air India yang Tewaskan 260 Orang
Jumat, 13 Jun 2025 17:15 WIBTERKAIT