Viral Video Jeritan Seorang Wanita Diduga Disiksa di Kamar Hotel

Sebuah video yang diunggah pengguna Tik Tok bernama Zelvira mendadak viral di media sosial. Video itu merekam suara jeritan seorang wanita yang diduga tengah disiksa di sebuah kamar hotel.
Dalam keterangan video, pengguna Tik Tok itu sempat mengira bahwa jeritan tersebut merupakan perkelahian karena pelakor.
"Kirain berantem karna pelakor. Pas didenger trnyata si cewe disiksa ama cowonya dikamar sebrang," tulis akun tersebut.
"Kyk di cekik gitu lehernya," tambahnya.
![]() |
Di video lanjutan yang diunggah, suara keributan itu terdengar semakin hebat. Suara benda dibanting dan teriakan sang wanita juga yang semakin kencang terdengar.
Karena takut, sang pengunggah video memanggil petugas keamanan hotel untuk menyambangi kamar hotel yang diduga tengah terjadi penyiksaan itu.
"Denger suara nya sih kek di cekik gitu, akhirnya kita telepon satpam. Pas satpam dtg, kyknya kepala si cewe dibenturin ke dinding," ungkap akun Tik Tok tersebut.
"Si yg nyiksa itu awalnya gamau bukain pintu pas satpam dtg. Sampe akhirnya sicewe bilang ke satpam "Tolong pak saya disiksa" makanya pak satpam lgsg masuk gitu," lanjutnya.
Pengguna Tik Tok itu kemudian bercerita bahwa wanita yang mengalami penyiksaan itu keluar dalam keadaan berdarah-darah. Wanita itu diduga mengalami penyiksaan dengan dibenturkan kepalanya ke dinding.
"Btw mereka disuruh checkout, pas keluar kamar aku liat sicewe udh berdarah2 hidungny krn mungkin berkali2 kepalanya dibenturin atau ditendang gitu," terang pengguna Tik Tok tersebut.
Mendapat banyak sorotan dari pengguna Tik Tok lain, akun Zelvira tersebut akhirnya membuat klarifikasi. Ia mengatakan tak tahu persis apa yang terjadi di kamar hotel tersebut.
Ia hanya menduga bahwa di kamar penyiksaan dilakukan sang lelaki demi menaikkan gairah seksual.
"Aku jujur nggak tahu kejadiannya gimana, cuma yang aku lihat mungkin cewek itu cewek panggilan gitu. Nah, terus cowok itu untuk meningkatkan gairah seksnya yaitu dengan menyiksa cewek tersebut, kelainan seks gitu. Tapi ya namanya cewek ya kalau disiksa gitu keterlaluan banget," jelasnya.
Hingga kini belum diketahui siapa korban yang mengalami penyiksaan di kamar hotel tersebut. Lokasi hotel tempat perekaman video juga belum terungkap ke publik.

Sosok Dosen UNY Viral Diduga Cekik Mahasiswa Saat Orasi di Kampus
Sabtu, 10 Aug 2024 14:00 WIB
Viral Video Petugas Dishub Nemplok di Kap Mobil, Berakhir Damai
Kamis, 04 Jan 2024 22:15 WIB
Bukan Pacar, Pria Ini Disorot karena Lamar Tante Sendiri
Rabu, 13 Dec 2023 12:30 WIB
Viral Video Detik-detik Seorang Ibu Meninggal di Pelukan Sang Putri
Senin, 04 Dec 2023 21:15 WIB
Naik Kelas Ekonomi, Video Putri Kako Jepang Ketiduran di Pesawat Disorot
Rabu, 02 Jul 2025 10:40 WIB
Viral Penjual Mainan Mengaku Rugi Usai Diborong Verrell Bramasta, Ini Faktanya
Selasa, 01 Jul 2025 19:30 WIB
5 Berita Populer: Nikita Tuntut Reza Minta Maaf, Baim Dapat Hak Asuh Anak
Kamis, 26 Jun 2025 21:47 WIBTERKAIT