Pria Ini Jalani Operasi Plastik usai Ditolak Kerja Berkali-kali

Seorang pria asal Vietnam, Do Quyen memutuskan untuk melakukan operasi plastik usai ditolak berkali-kali oleh perusahaan saat melamar kerja.
Melansir dari Oddity Central, Do Quyen yang membagikan kisahnya di laman TikTok ini mengklaim bahwa keputusannya menjalani operasi plastik lantaran ia ditertawakan saat melakukan wawancara .
Saat itu, pemuda yang kini bekerja sebagai make-up artist dinilai memiliki penampilan yang buruk.
Do Quyen pun langsung memutuskan untuk mengubah wajahnya dengan merogoh kocek hingga Rp248,6 juta dan menjalani sembilan prosedur operasi plastik.
Adapun kesembilan prosedur operasi tersebut adalah implan dagu, operasi hidung, veneer porselen, mengganti bentuk bibir, hingga kelopak mata ganda.
Walau mendapat tentangan dari pihak keluarga, Do Quyen mengaku telah mempersiapkan diri bahwa dirinya kemungkinan akan diterima secara negatif.
"Pertama kali aku menjalani operasi plastik, ayah tak mengenaliku. Tapi tetaplah kuat dan temukan kecantikan menurut kalian karena kecantikan standar bagiku adalah ketika aku sangat puas memandang ke arah cermin," ujar Do Quyen.
(dis/fik)

Viral Rumah dengan Pemandangan Air Terjun
Sabtu, 01 Apr 2023 20:00 WIB
Tak Tahu Malu, Pencuri Tinggalkan Pesan usai Curi Barang
Jumat, 20 Dec 2019 15:56 WIB
Dikira Bangkit dari Kubur, Pria Ini Bikin Geger Satu Kampung
Rabu, 09 Oct 2019 08:39 WIB
Akui Salah, Pengendara Menangis dan Minta Maaf ke Bripda Eka Setiawan
Selasa, 17 Sep 2019 15:15 WIB
Melly Mike Bakal Hadiri Festival Pacu Jalur Nyanyikan Langsung 'Young Black & Rich'
Sabtu, 12 Jul 2025 19:00 WIB
Melly Mike, Penyanyi yang Lagunya Viral karena 'Aura Farming' Pacu Jalur
Jumat, 11 Jul 2025 16:00 WIB
Ari Lesmana Disuruh Soleh Solihun Maaf-maafan dengan Fourtwnty, Ada Masalah?
Kamis, 10 Jul 2025 15:45 WIBTERKAIT