Jalani Proses Rehabilitasi, Rio Reifan Sudah Bisa Beradaptasi

Putri Arinda | Insertlive
Kamis, 12 Sep 2019 11:17 WIB
Rio Reifan saat ini tengah menjalani proses rehabilitasi. Rio Reifan direhabilitasi (Foto: Laylia Farida)
Jakarta, Insertlive - Rio Reifan saat ini tengah menjalani proses rehabilitasi di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta Timur.

Sementara itu, sang istri, Henny Mona mengaku masih belum menjenguk Rio Reifan karena masih belum diizinkan pihak RSKO.


"Kalau saya pribadi belum besukin ya, karena memang belum bisa. Baru bisa dibesukin itu besok Minggu," ucap Henny Mona saat ditemui di Studio Trans TV, Jakarta Selatan, Rabu (11/9).

ADVERTISEMENT

Henny Mona menyebut bahwa Rio saat ini sudah bisa beradaptasi dengan sesama mantan pengguna yang juga mendapat rehabilitasi di rumah sakit tersebut.

"Tapi kita tetap komunikasi sama pihak RSKO, sejauh ini sih Rio katanya sudah bisa beradaptasi dan bisa bergaul dengan sesama addicted," kata Mona

Henny MonaHenny Mona/ Foto: Edho

Mona sebelumnya mengaku tidak mengetahui bahwa sang suami memakai narkoba lagi. Bahkan, saat penangkapan ia sempat menyangkal Rio ditangkap polisi.

"Karena kan keseharian di rumah nggak selama 24 jam bareng sama Rio. Aku pribadi kan juga kerja, kadang aku duluan yang pergi atau Rio duluan. Nah pas kejadian itu aku duluan yang pergi," terang Henny Mona.

[Gambas:Video Insertlive]




(aca/fik)
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER