Perjalanan Cinta Jedar-Richard Kyle: Dari Temen Jadi Demen

dis | Insertlive
Sabtu, 15 Jun 2019 09:46 WIB
Berikut perjalanan kisah cinta Jedar dan Richard Kyle. Foto: Marianus Harmita
Jakarta, Insertlive - Jelang acara pertunangan pasangan Richard Kyle dan Jessica Iskandar hari ini, Sabtu (15/6) yang tinggal menghitung jam.

Keduanya pun sudah melakukan persiapan yang matang untuk acara bahagia mereka.

Ini adalah pernikahan kedua Jedar, setelah ia bercerai dengan seorang pangeran kerajaan Jerman, Ludwig Franz Willibald Maria Joseph Leonard ayah dari El Barrack yang menikah 2014 silam.

ADVERTISEMENT

Melalui pertemuan singkat dengan Richard Kyle lalu menuju ke jenjang pernikahan sempat tak disangka oleh keduanya.

Berikut, Insertlive rangkumkan perjalanan cinta Jedar dan Richard Kyle.

Perkenalan Jessica Iskandar dan Richard Kyle berawal dari perkenalan seorang teman. Keduanya berkenalan melalui seorang yang disebutkan berprofesi sebagai dokter bernama Irene.

Setelah tahap perkenalan, keduanya tidak langsung memiliki ketertarikan satu sama lain. Namun, mereka masih memutuskan untuk menjalaninya dengan status sebagai seorang teman.

Status pertemanan mereka ternyata berubah menjadi status yang lebih tinggi. Pertemanan mereka yang dibumbui rasa cinta ternyata membuat mereka harus menjalani hubungan secara tertutup dan diam-diam. Para netizen sering memergoki keduanya saling berhubungan lewat tempat serta foto yang sama.




Setelah diam-diam menjalani hubungan spesial, keduanya pun mengumumkan kedekatan mereka ke publik lewat unggahan-unggahan foto mesra mereka yang beredar di laman media sosial masing-masing.

Bahkan, hubungan mereka juga sudah berhasil mencuri hati anak semata wayang jedar, El Barack. Bahkan, El tak segan-segan memanggil Richard "Daddy" di hadapan teman-teman sekolahnya.

Setelah menjalani hubungan selama 1 tahun lebih, Mei 2019 lalu Richard resmi melamar Jedar di San Fransisco, Amerika Serikat saat berlibur bersama.

(dis/dis)
1 / 7
Loading
Loading
ARTIKEL TERKAIT
detikNetwork
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
BACA JUGA
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER