Mengenal Romo Paroki di Balik Pernikahan Kontroversial Aurelie Moeremans & 'Bobby'
Mengenal Romo Paroki di Balik Pernikahan Kontroversial Aurelie Moeremans & 'Bobby'/Foto: Instagram @aurelie
Memoar karya Aurelie Moeremans bertajuk Broken Strings masih ramai dibicarakan publik. Dalam karya tersebut, Aurelie secara terbuka membahas dirinya sebagai korban dari child grooming.
Aurelie menceritakan bagaimana tekanan hidup yang harus dialaminya ketika masih menjalin asmara dengan pria yang usianya terpaut jauh. Selama menjalin asmara, Aurelie menghadapi berbagai kekerasan hingga dipaksa nikah.
Keviralan memoar ini membuat nama Roby Tremonti ikut disorot. Awal 2025 kemarin, muncul berita soal pernikahan kontroversial Roby Tremonti dengan Aurelie Moeremans yang dianggap tak sah.
Pernikahan tersebut dilakukan secara paksa oleh Roby terhadap Aurelie yang menyertakan surat dari gereja. Kontroversial pernikahan ini menjadi sorotan karena di agama Katolik tidak ada kata perceraian, hanya ada pembatalan pernikahan.
"After read her memoir, satu pertanyaan di pikiran saya, siapa pedeta yang mensahkan pernikahan mereka. I dont know how catholic marriage works tapi apakah Bobby sekuat itu sampai pendeta pun mau ngelakuin ini semua?" komentar warganet.
"Bener-bener kepo Paroki mana ya mereka nikah? Romo Parokinya siapa ya saat itu? Yakin mereka beneran kanonik? Super kepo. Karena gereja Katolik se-ketat itu dan penyelidikannya sedalam itu. Makannya gak ada ceritanya nikah buru-buru, ada proses yang mesti diikutin apalagi kalau pasangannya beda agama," kata warganet lain.
Romo Paroki nyatanya merupakan panggilan hormat untuk Pastor Paroki atau imam Katolik yang menjadi pemimpin spiritual utama dan gembala umat di wilayah paroki tertentu.
Paroki berasal dari kata Yunani Paroikeo yang diartikan tinggal berdekatan atau hidup bersama warga di wilayah tertentu. Tugas Romo Paroki biasanya memiliki kewajiban untuk mewartakan Sabda Allah secara utuh pada umat Allah melalui Injil yang ditulis.
Hingga saat ini, masih menjadi pertanyaan sosok Romo Paroki yang menikahkan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti.
(dis/and)
Apa Arti Broken Strings? Ini Penjelasan Lengkap dan Mudah Dipahami
Selasa, 13 Jan 2026 20:45 WIB
Heboh Broken Strings Aurelie, Pelaku Grooming Denial? Ini Kata Spesialis Kedokteran Jiwa
Selasa, 13 Jan 2026 15:30 WIB
Ternyata Ini Alasan Kardinal Pakai Jubah Merah Saat Konklaf
Selasa, 06 May 2025 22:30 WIB
Daftar 10 Paus Gereja Katolik yang Hidup Sezaman dengan Rasulullah
Rabu, 30 Apr 2025 20:30 WIB
03:36
BERITA POPULER
Video: Berita Populer: Sindiran Hesti ke Roby, Inara Ingin Damai dengan Mawa
Selasa, 13 Jan 2026 20:49 WIB
Apa Arti Broken Strings? Ini Penjelasan Lengkap dan Mudah Dipahami
Selasa, 13 Jan 2026 20:45 WIB
3 Artis Ini Diduga Lakukan Child Grooming Usai Kisah Aurelie Moeremans Viral
Selasa, 13 Jan 2026 18:30 WIBTERKAIT