Pentingnya Anak-anak Main di Luar, Ini Kata Psikolog

Kecanggihan teknologi berdampak juga terhadap anak-anak. Banyak orang tua yang memberikan gadget ke anak sehingga mereka sibuk dengan ponsel dan tidak peduli dengan lingkungan sekitarnya.
Padahal, anak juga butuh untuk berinteraksi dan berkembang dengan lingkungan sekitar mereka. Maka dari itu, disarankan untuk anak bermain atau menghabiskan waktu di luar rumah selama 30 menit agar anak dapat tumbuh dan berkembang dengan gembira.
Fabiola Priscilla S.Psi, MPsi selaku Psikolog Anak mengatakan bahwa bermain di luar dapat membantu stimulasi anak. Bahkan hal ini juga dapat melatih kemampuan bersosialisasi anak.
"Bermain di luar merupakan stimulasi yang baik dan penting bagi perkembangan anak untuk melatih keterampilan bersosialisasi, kemampuan fisik, dan eksplorasi. Hal ini dikarenakan ruang gerak anak lebih leluasa dan bisa merasakan alam secara langsung. Akan tetapi, ada baiknya orang tua tetap memperhatikan kesehatan dan kenyamanan anak ketika bermain di luar," jelas Fabiola Priscilla S. Psi, MPsi selaku psikolog anak.
Maka dari itu, bertepatan dengan Hari Anak Nasional, Nuvo mengajak anak-anak dan orang tua untuk bermain di luar tanpa ada rasa takut. Anak-anak diajak untuk melakukan aktifitas di lapangan dengan berbagai kegiatan yang menunjang ketangkasan serta keaktifan anak.
Selama ini banyak orang tua yang lebih memilih anaknya bermain di dalam rumah karena takut akan terserang penyakit. Kini, para orang tua tidak perlu lagi takut anak akan terserang penyakit jika permain di luar. Pasalnya, sesudah bermain di luar, orang tua bisa mengajak anak-anaknya mandi dengan bersih menggunakan sabun Nuvo.
(kpr/kpr)
Masuk SD di Usia 4 Tahun, Sheila Dara: Aku Bisa Baca dari 2 Tahun
Senin, 30 Jun 2025 20:15 WIB
Terapkan Didikan Zaman Dulu ke Anak, Hengky Kurniawan: Kalau Gak Disiplin, Ya Tergantikan
Minggu, 29 Jun 2025 22:05 WIB
Praz Teguh Ungkap Alasan Pilih Pakai Gaya Parenting VOC ke Anak
Rabu, 25 Jun 2025 19:00 WIBTERKAIT