PUTRI NUSANTARA 2023

Ghina Aulia Ingin Putri Nusantara 2023 Jadi Media Pelestarian Budaya Indonesia

Insertlive | Insertlive
Jumat, 21 Jul 2023 20:45 WIB
Putri Nusantara Ghina Aulia Megaputri Ingin Putri Nusantara 2023 Jadi Media Pelestarian Budaya Indonesia / Foto: Dok. Putri Nusantara 2023
Jakarta, Insertlive -

Ghina Aulia Megaputri menjadi salah satu perempuan yang memberanikan diri untuk berkompetisi di ajang kecantikan Putri Nusantara 2023.

Perempuan yang kini sudah menginjak usia 29 tahun ini akan menjadi perwakilan dari kota DKI Jakarta.

Ghina lantas bercerita bahwa dirinya merupakan seorang advokat. Salah satu fokus bidangnya tersebut adalah melestarikan warisan budaya Indonesia. 

ADVERTISEMENT

Ghina pun merangkul keajaiban dunia modern untuk menunjang pelestarian warisan budaya Indonesia.

Siapa sangka, Ghina ternyata memiliki bakat yang sangat unggul di dunia seni tari.

Bahkan, Ghina mampu mengharumkan nama Indonesia dengan menampilkan budaya Nusantara di berbagai event nasional maupun festival internasional.

Selain itu, Ghina juga berusaha dengan sepenuh hati berbagi berbagai macam hal tentang esensi kecantikan melalui platform media sosialnya.

Wanita yang juga menjadi content creator ini juga mencoba mengangkat serta merayakan keberanian, tekad, dan pencapaian setiap wanita yang berani bermimpi besar dalam setiap kontennya.


Kini, Ghina berusaha memperluas pengaruh dan usaha untuk membawa perubahan menuju hal-hal baik dengan mengikuti ajang kecantikan Putri Nusantara 2023.

Ghina sangat percaya bahwa dengan berpartisipasi dalam ajang kecantikan Putri Nusantara, menjadi cara untuk semakin memperkuat advokasi terhadap budaya Nusantara dan emansipasi wanita.

Ghina pun percaya semua wanita memiliki kemampuan dan pengaruh besar dalam usaha menjadikan dunia sebagai tempat yang lebih baik lagi.

Ghina yakin tidak ada batasan bagi wanita untuk mencapai semua mimpi dan cita-cita.

(ikh/and)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER