Home Lifestyle Berita Fashion and Beauty

Bintang NBA Justin Holiday Pesan Batik Tulis Blitar

agn | Insertlive
Rabu, 09 Feb 2022 10:00 WIB
Bintang NBA Justin Holiday Pesan Batik Tulis Blitar/Foto: Erliana Riady
Jakarta, Insertlive -

Seorang bintang NBA Justin Holiday memesan sebuah batik tulis khusus. Batik itu dipesan langsung oleh perajin batik di Blitar,

Batik yang dipesan oleh Justin memiliki motif khas Jawa Timur dan Indonesia. Akan ada motif seperti burung garuda, candi penataran yang menjadi ikon Jawa Timur, jimbe sebagai produk andalan Blitar dan jaranan serta cambuknya.

Pembuatan batik menjadi pesanan yang sangat eksklusif. Pasalnya batik itu dibuat di kain katun primisima atau katun grade A dengan ukuran lebih dari tiga meter.


Yogi Rosdianta dan Santik sebagai owner Batik Mawar Putih juga akan menambahkan inisial Justin dan simbol Indiana Pacers tim basket dari Justin.

"Justin Holiday ini NBA player yang sangat mengagumi batik. Dan Indiana Pacers ini beberapa kali melakukan movement yang bertemakan cross culture. Akhirnya kami saling kontak, saya beberapa kali mengirimkan konsep batik tulis dan akhirnya mereka setuju," papar Yogi.

"Saya juga kasih simbol Indiana Pacers dan inisial Justin Holiday. Ini merupakan batik tulis yang dikerjakan pakai canting. Saat ini mau proses pewarnaan," lanjutnya mengutip detikcom.

Pembuatan batik ini ditargetkan akan selesai pada pertengahan Februari mendatang. Batik ini harus segera dikirim sebelum sesi liga NBA selesai.

(agn/agn)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK