Momen Jackson Wang Jalan-jalan di Indonesia Pakai Motor, Pelat Nomor Disorot

Kedatangan Jackson Wang ke Indonesia kembali menjadi sorotan. Anggota grup K-Pop Got7 itu menghabiskan waktu beberapa hari di Indonesia pada Maret 2025 lalu.
Salah satu momen yang kembali viral adalah ketika Jackson berkeliling menggunakan motor bebek. Jackson bahkan menuliskan keterangan unggahan dengan bahasa Korea.
"Pembalap kesepian," tulis Jackson Wang, dikutip dari akun TikTok pribadinya.
Motor berpelat G yang digunakan Jackson Wang sontak mencuri perhatian warganet. Pelat nomor G digunakan untuk kendaraan yang terdaftar di beberapa daerah di Jawa Tengah, termasuk Pekalongan, Tegal, Brebes, Pemalang, dan Batang.
"Pencarian gue plat G daerah mana. Heh Jackson lu artis ege," tulis @diy***.
"Mana platnya... wkwkwkw," tulis @ell***.
"Di luar prediksi dunia perkpopan seorang Jackson Wang naik beat street," tulis @apr***.
![]() |
Selain itu, Jackson Wang juga mengunggah foto bersama Rich Brian yang kala itu masih di Indonesia. Keduanya tampak menunggangi motor masing-masing.
"Yuk cabut," tulis Jackson.
Jackson Wang kala itu ke Indonesia dalam rangka promosi album barunya, Magic Man 2. Namun, Jackson tidak sekadar mempromosikan karya, ia juga menyambangi tempat-tempat populer di Indonesia.
Ia juga berinteraksi dengan sejumlah selebritas Indonesia, seperti Afgan, Boy William, Reza Arap, Jerome Polin, Ria Sw, hingga Nagita Slavina.
(KHS/and)
Profil Jackson Wang yang Sedang Bikin Heboh Indonesia
Rabu, 12 Mar 2025 11:00 WIB
Jackson GOT7 Diduga Ingin Pensiun gegara Hal Ini
Jumat, 19 Jan 2024 14:00 WIB
Tunda Konser di Beijing, Jackson Wang Rela Ganti Biaya Akomodasi Fans
Selasa, 05 Dec 2023 08:40 WIB
Jackson Wang Resmi Terpilih sebagai House Ambassador Louis Vuitton
Selasa, 24 Jan 2023 09:54 WIBTERKAIT