Renjun NCT DREAM Umumkan Hiatus & Absen di Konser 'The Dream Show 3'

Renjun NCT DREAM tidak akan tampil pada konser The Dream Show 3 yang akan datang, termasuk di Jakarta.
SM Entertainment selaku agensi mengumumkan Renjun akan hiatus sementara waktu mulai hari ini, Sabtu (20/4), karena masalah kesehatan.
Agensi menyebut Renjun didiagnosis gangguan kecemasan dan harus memulihkan kondisinya.
"Renjun baru-baru ini mengunjungi rumah sakit dan didiagnosis mengalami penurunan kesehatan serta gangguan kecemasan. Tim medis akhirnya menyimpulkan bahwa dia perlu istirahat," tulis SM Entertainment, mengutip Soompi, Sabtu (20/4).
Setelah berdiskusi dengan Renjun, SM Entertainment pun memutuskan sang artis tidak berpartisipasi pada konser The Dream Show 3 hingga kesehatannya pulih.
"Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan kepada para penggemar. Kami akan melakukan yang terbaik untuk memastikan bahwa Renjun kembali sehat," jelasnya.
Sementara itu, konser NCT DREAM di Jakarta dijadwalkan pada 18 Mei medatang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Namun, Renjun tidak akan berpartisipasi karena alasan kesehatan.
"Dengan menyesal kami menginformasikan bahwa Renjun tidak dapat berpartisipasi dalam NCT Dream World Tour di Jakarta karena kondisi kesehatan. Karena itu, hanya 6 member yang akan berpartisipasi dalam konser sesuai yang dijadwalkan. Kami memohon pengertian Anda," bunyi pengumuman Dyandra Global selaku promotor.
(KHS/KHS)

Fans Heboh, Renjun NCT Catwalk di Lokasi Citayam Fashion Week
Jumat, 30 Sep 2022 12:00 WIB
Renjun Positif COVID-19, Konser NCT Dream 'THE DREAM SHOW 2' Resmi Ditunda
Rabu, 27 Jul 2022 20:10 WIB
Perdana Buka IG, Akun Renjun NCT Diikuti 1,5 Juta Orang
Kamis, 24 Jun 2021 20:20 WIB
Disebut Tua, Renjun NCT Dream Bocorkan Momen Kocak Perdana Bertemu Mark
Selasa, 13 Apr 2021 18:58 WIBTERKAIT