Review 2 Episode Perdana Drama Korea 'Revenant'
Drama Korea Revenant menayangkan dua episode perdananya pada 23 dan 24 Juni lalu di SBS dan Disney+ Hotstar.
Drama ini bercerita tentang Gu San Yeong (Kim Tae Ri) seorang pekerja paruh waktu yang baru ditinggal meninggal sang ayah.
Sepeninggalan ayahnya, Gu San Yeong menerima benda misterius dan sejak itu, kematian misterius terjadi di sekitarnya.
Gu San Yeong lalu bertemu seorang profesor bernama Yeom Hae Sang (Oh Jung Se) yang dapat melihat iblis yang merasuki Gu San Yeong.
Yeon Hae Sang adalah pria dengan masa lalu kelam di mana ia melihat ibunya dibunuh oleh setan di depannya ketika dia masih muda. Yeom Hae Sang lalu menyadari iblis yang merasuki Gu San Yeong sama dengan iblis yang membunuh ibunya.
Mereka kemudian mencoba mencari tahu kebenaran di balik kematian misterius yang terkait dengan lima benda suci yang disinyalir ulah iblis.
Sementara itu, Lee Hong Sae (Hong Kyung) adalah seorang letnan di tim investigasi kejahatan kekerasan. Dia hanya peduli untuk memajukan kariernya di departemen kepolisian.
Namun karena Gu San Yeong dan Yeom Hae Sang, dia ikut terlibat dalam kasus misterius.
Dua Episode Awal yang Menegangkan dan Bikin Penasaran
Drama Revenant yang bergenre horor misteri langsung menampakkan terornya sejak menit awal drama ini dimulai.
Drama ini membuka cerita mereka dengan kematian Gu Gang Mo (Jin Sun Kyu) ayah Gu San Yeong yang bunuh diri setelah bertemu dengan iblis.
Selanjutnya, Revenant membuat penonton tegang sekaligus penasaran dengan penampakan hantu dan sesosok iblis yang digambarkan sebagai bayangan.
Penampakan tersebut ditunjang dengan latar musik dan pengambilan gambar yang menambah kesan horor.
Tidak hanya menakut-nakuti, grafik cerita drama ini juga sudah naik dalam dua episode perdana.
Tebak-tebakan soal penyebab kematian-kematian misterius di sekitar Gu San Yeong cukup berhasil membangun rasa penasaran dan hasrat menonton episode-episode selanjutnya.
Meski penuh ketegangan dan aura mistis, drama ini tetap menyelipkan beberapa humor yang muncul dari dialog pemainnya.
Adegan-adegan yang muncul dalam dua episode drama ini juga tak melulu diambil malam hari dan suasana gelap, tetapi juga ada adegan di tempat-tempat ramai dan terang.
Untuk Insertizen yang penasaran dengan kelanjutan kisah Revenant, drama ini bisa disaksikan di Disney+ Hotstar setiap Jumat dan Sabtu.