Song Joong Ki Bakal Hadir di International Emmy Awards 2022
Foto: dok. JTBC
Aktor asal Korea Selatan Song Joong Ki dipastikan akan menghadiri acara penghargaan International Emmy Awards 2022.
Ajang ke-50 itu akan diselenggarakan di New York Hilton Hotel, New York City, Amerika Serikat pada 21 November mendatang.
Song Joong Ki dikonfirmasi akan menjadi pengisi acara dari acara yang dipersembahkan oleh Akademi Internasional of Television Arts and Sciences itu.
Song Joong Ki akan mempersembahkan penghargaan untuk Miky Lee selaku Wakil Ketua, CJ Group.
Hal ini menjadi kali pertama Song Joong Ki menghadiri acara penghargaan Internasional.
"South Korean actor, Song Joong-ki will present the International Emmy Directorate Award to Miky Lee, Vice Chairwoman, CJ Group, at the 50th International Emmy Awards on Monday, November 21 in New York City!," tulis akun iemmys.
Kehadiran Song Joong Ki di ajang penghargaan Internasional itu pun mendapatkan ucapan selamat dan dukungan dari penggemar.
"Sangat, sangat bangga pada Song joong ki," tulis @the***.
"Song joongki di emmy awards ini keren banget," kata @jeo***.
"Selamat joongki. Kami akan selalu mendukungmu," komentar akun @joo***.
Ajang penghargaan International Emmy Awards 2022 itu sebelumnya telah mengumumkan nama-nama yang masuk ke dalam nominasi pada 29 September lalu.
Song Joong Ki juga akan mengunjungi Indonesia dalam acara meet and great pada 26 November mendatang.
Mantan suami Song Hye Kyo itu juga tengah mempersiapkan drama terbarunya yang berjudul Reborn Rich. Drama itu perdana tayang pada Jumat (18/11) di berbagai platform streaming.
(agn/agn)
Karier Song Joong Ki Disorot Usai Comeback lewat Drama 'My Youth'
Selasa, 16 Sep 2025 11:00 WIB
15 Tahun Berpisah, Song Joong Ki Terlihat Bahagia dengan Chun Woo di Drakor 'My Youth'
Selasa, 26 Aug 2025 10:00 WIB
Jawaban Song Joong Ki Ditanya Kapan Balik ke Roma: Aku Harus Kerja Lebih Keras
Senin, 02 Oct 2023 22:30 WIB
Jawaban Inspiratif Song Joong Ki soal Target Impian sebagai Aktor
Jumat, 29 Apr 2022 22:32 WIB
Tayang Perdana, Drama 'The Judge Returns' Cetak Rating Menjanjikan
Sabtu, 03 Jan 2026 16:30 WIB
5 Aktor Korea Ini Jadi Detektif Ganteng di Drama dengan Rating Tinggi
Sabtu, 03 Jan 2026 14:30 WIB
Yoon Kye Sang, Ha Jung Woo, dan Heo Sung Tae Jadi Aktor Paling Populer selama Desember 2025
Sabtu, 03 Jan 2026 10:30 WIBTERKAIT