Foto Bareng, Ayana Moon Dijodohkan dengan Siwon Super Junior
Ayana Moon menyita atensi publik di media sosial usai mengunggah foto bersama Choi Siwon Super Junior.
Dalam foto itu, tampak Ayana dan Siwon yang serasi menggunakan busana berwarna biru.
Tak hanya berdua, Ayana dan Siwon juga berfoto bersama seorang pria berkacamata.
Rupanya foto itu diambil di belakang panggung saat Super Junior melakukan konser di Malaysia.
Ayana juga mengunggah foto saat dirinya berada di lokasi konser. Ia tampak girang hingga berteriak saat wajah Siwon tampil di layar.
Ayana lalu mengungkapkan kisahnya saat bisa berfoto dengan sang idola. Ia memberikan pujian karena Siwon adalah seorang pekerja keras dan tidak pernah jumawa meskipun memiliki nama besar.
"Saya yakin banyak orang sudah tahu betapa pekerja kerasnya dia. Saya sangat terinspirasi oleh kejayaannya dan dia sendiri. Meskipun dia sudah naik ke tangga teratas sebagai anggota Super Junior, dia terus mencabar dirinya dalam bidang baru seperti konten hiburan, film, dan K-drama tanpa berhenti," tulis Ayana di Instagram, dikutip pada Rabu (12/10).
"Selain itu, dia tidak pernah ragu untuk menggunakan pengaruhnya untuk membentuk masyarakat yang lebih baik sebagai duta UNICEF. Saya sangat senang bertemu dengan @siwonchoi especially di konsernya!" sambungnya.
Unggahan Ayana dengan Siwon pun mendapatkan komentar pujian dari warganet. Ada pula warganet yang melihat adanya keserasian di antara keduanya hingga idoakan berjodoh.
"Aduhh ko cocok banget ayana dgn siwon 😍😍," kata aryaniwi***.
"apakah ini yg dinamakan jodoh...," imbuh raden_ik***.
"Cocok ayana dan siwon👏👏👏👏👏 smoga berjodoh😍😍," tambah kimyn***.
(arm/and)