Yunho TVXQ's Comeback lewat Drama 'Race' bareng Lee Yeon Hee
Yunho TVXQ's Comeback Lewat Drama 'Race' Bareng Lee Yeon Hee & Hong Jong Hyun/Foto: www.allkpop.com
Kabar terbaru dari Yunho TVXQ's dikabarkan segera comeback lewat drama berjudul 'Race'.
Kabar kembalinya pembawa acara Kingdom The Legendary menyapa para penggemar lewat drama baru ini telah diungkapkan oleh salah satu media ekslusif pada Kamis (2/6) dalam waktu KST.
"Yunho akan bergabung dalam drama 'Race', yang ditulis oleh penulis skenario drama pengadilan 'Hyena' yaitu Kim Roo Ri sebagai karakter utama," yang dikutip dari allkpop pada Kamis (2/6).
Serial 'Race' adalah sebuah melodrama yang terjadi di perkantoran yang menceritakan tentang kisah perlombaan hidup di era serba digital yang berubah sangat cepat.
Pada drama ini, Yunho akan berperan sebagai Seo Dong Hoon seorang kepala agensi yang bernama Earth Communication.
Seo Dong Hoon adalah seorang pria yang lahir di Amerika Serikat. Lalu, melanjutkan sekolah SMP dan SMA di Korea kemudian lulus dari New York At School mengambil jurusan desain.
Ia kemudian melanjutkan kuliahnya dan meraih gelar MBA lalu berhasil naik pangkat menjadi CEO.
Yunho pada drama Korea ini akan beradu akting dengan Lee Yeon Hee dan Hong Jong Hyun.
Lee Yeon Hee akan berperan sebagai Park Yoon Joo, seorang pemasar yang tidak memiliki latar belakang akademis namun sangat ambisi dengan pekerjaannya.
Sementara, Hong Jong Hyun akan memainkan karakter sebagai Ryu Jae Min orang yang cerdas dan adil.
Menariknya, drama ini juga akan menyuguhkan kisah cinta segitiga yang terjadi antara Yunho, Lee Yeon Hoo dan Hong Jong Hyun.
Tentu saja drama ini telah dinantikan oleh para penggemar, namun hingga saat ini drama 'Race' belum dipastikan kapan akan tayang.
(naa/syf)
Cha Tae Hyun dan Lee Yeon Hee Dilirik untuk Bintangi Drama Baru
Senin, 08 Sep 2025 16:00 WIB
Cerita Yunho TVXQ soal Perannya di Drama Korea 'Race'
Rabu, 10 May 2023 13:40 WIB
Lee Yeon Hee, Moon So Ri, dan Yunho TVXQ Bintangi Drama Baru 'Race'
Rabu, 14 Dec 2022 21:30 WIB
Apakah Benar Yunho TVXQ & CEO Gold Medalist Jadi 'Korban' Seo Ye Ji?
Selasa, 13 Apr 2021 14:30 WIB
Yoon Ji On Mundur dari 'Positively Yours' usai Kasus DUI, Hong Jong Hyun Ambil Alih Peran
Senin, 22 Sep 2025 14:45 WIB
Cha Tae Hyun dan Lee Yeon Hee Dilirik untuk Bintangi Drama Baru
Senin, 08 Sep 2025 16:00 WIB
01:09
Selamat! Aktris Lee Yeon Hee Tengah Hamil Anak Pertama
Minggu, 09 Jun 2024 13:00 WIBTERKAIT