Agensi Umumkan APRIL Resmi Bubar

Girl group asal Korea Selatan APRIL resmi bubar. Kabar itu disampaikan pihak agensi DPS Media.
Mereka menyebut pembubaran APRIL dilakukan setelah melewati banyak diskusi dan debat.
"Halo ini DSP Media. Kami menginformasikan bahwa artis kami APRIL telah bubar. Setelah lama berdiskusi dan berdebat, agensi kami dan anggota APRIL memutuskan untuk membubarkan grup dan berpisah," isi pernyataan dari agensi.
DSP Media juga berterima kasih kepada para penggemar yang telah memberikan dukungan penuh kepada APRIL selama enam tahun terakhir.
"Selanjutnya kami ingin sekali lagi berterima kasih kepada para penggemar yang telah mendukung dan membantu APRIL selama enam tahun terakhir," lanjut pernyataan agensi.
APRIL debut pada Agustus 2015 lalu. Grup yang terdiri dari Chaekyung, Chaewon, Naeun, Yena, Rachel, dan Jinsol itu debut dengan merilis mini album Dreaming.
Mereka terakhir kali comeback pada 2020 lalu dengan merilis album spesial yang bertajuk Hello Summer.
Sementara itu DSP Media telah diakuisisi RBW. Agensi itu akan diambil alih pada Maret mendatang.
(agn/fik)

Agensi Respons Rumor Kencan Yang Yena Eks APRIL dan Pesepakbola Seol Young Woo
Kamis, 04 Jan 2024 19:45 WIB
Yena Eks Anggota APRIL Keluar dari Agensi DSP Media
Jumat, 08 Apr 2022 19:50 WIB
Tuntutan ke Kenalan Hyunjoo Eks APRIL Ditolak, DSP Media Naik Banding
Rabu, 09 Jun 2021 22:10 WIB
Naeun April Dituduh Tukang Bully, Agensi Naik Pitam
Kamis, 23 Jul 2020 19:01 WIB
Lahir di Keluarga Tajir, Annie Moon ALLDAY PROJECT Ungkap Syarat Sulit untuk Debut
Selasa, 01 Jul 2025 15:45 WIB
BLACKPINK Bawa Nuansa Wild West di Trailer 'Deadline', BLINK Heboh
Kamis, 26 Jun 2025 14:30 WIB
Trainee K-Pop Gagal Debut Usai Ketahuan Keluar Asrama dan Buat Tato
Rabu, 25 Jun 2025 18:45 WIBTERKAIT