Dapat Komentar Jahat, Kim Hyun Joong 'Single's Inferno' Lapor Polisi

Kim Hyun Joong mendapatkan banyak komentar jahat dari publik. Kontestan acara realita Netflix Single's Inferno itu pun langsung mengambil tindakan hukum.
Kabar tersebut diumumkan Kim Hyun Joong lewat unggahan pada akun Instagram. Ia mengungkapkan keputusannya untuk mengambil tindakan hukum atas semua komentar jahat yang diterimanya.
Ia mengaku banyak mendapatkan kritikan pedas dari publik. Kim Hyun Joong juga difitnah oleh beberapa orang hingga diejek di forum komunitas daring.
Aksi itu dinilai Kim Hyun Joong sebagai tindakan yang serius dan bisa memengaruhi kegiatan sehari-harinya.
"Halo, ini Kim Hyun Joong. Sebagai seseorang yang baru saja menjalani kehidupan normal, terima kasih kepada semua orang yang telah menunjukkan minat kepada saya setelah program 'Single's Inferno'. Saya pikir mungkin untuk mengkritik saya setelah melihat satu bagian dari saya," tulis Kim Hyun Joong.
"Namun, komentar jahat, desas-desus palsu, fitnah terhadap kehidupan pribadi saya sehari-hari, ejekan, pelecehan seksual, dll. di forum komunitas online berada pada tingkat yang sangat serius dan akibatnya, saya saat ini banyak berjuang. Dari titik ini pada, saya telah memutuskan untuk mengambil tindakan hukum terhadap komentar jahat, posting, dan penyebaran informasi palsu," lanjutnya.
Kim Hyun Joong juga berterima kasih kepada kerabat dan publik yang masih memberikan dukungan kepadanya.
"Sekali lagi, saya ingin dengan tulus berterima kasih kepada kenalan saya dan semua yang mendukung saya," tutup Kim Hyun Joong.
(agn)

SS501 Dikabarkan Bakal Reuni, Pihak Kim Hyun Joong Bilang...
Jumat, 18 Oct 2024 08:00 WIB
Tanggapan Agensi usai Kim Hyun Joong 'Boys Over Flowers' Dituding Tipu Fans
Jumat, 14 Jun 2024 20:00 WIB
Bahas Kasus Penyerangan Eks Pacar, Kim Hyun Jong Alami Gangguan Kepanikan
Rabu, 06 Jan 2021 18:30 WIB
Kim Hyun Joong Banjir Pujian Usai Selamatkan Nyawa Chef di Jepang
Selasa, 01 Sep 2020 14:45 WIBTERKAIT