Home Korea Berita Kpop

T.O.P Unggah Foto Bareng Member BIGBANG, Kode Comeback?

Khansa | Insertlive
Rabu, 19 Jan 2022 14:27 WIB
T.O.P Unggah Foto Bareng Member BIGBANG, Kode Comeback? (Foto: dok. ist)
Jakarta, Insertlive -

T.O.P BIGBANG mengejutkan para penggemar melalui sebuah unggahannya di Instagram (@choi_seung_hyun_tttop).

Dalam unggahan tersebut, T.O.P membagikan fotonya bersama para member BIGBANG yang terdiri dari GDragon, Taeyang, dan Daesung, tanpa menyertakan foto Seungri. Dia juga mengungkapkan cintanya untuk rekan-rekannya itu.

"#ilovemyband #ilovemyfans," tulis T.O.P.


Unggahan tersebut mengundang berbagai spekulasi penggemar. Banyak yang menduga bahwa unggahan tersebut merupakan sebuah petunjuk atau clue untuk comeback-nya sang idola.

"Aku senang untuk petunjuk comeback ini, meskipun top tidak punya pilihan, memotong Seungri tetap menyedihkan," tulis @adriaa*** pada kolom komentar.

"COMEBACK???," tulis @mmarina***.

Sebelumnya, BIGBANG dikabarkan akan comeback dengan tampil pada acara musik Coachella tahun 2020, namun tertunda karena pandemi COVID-19.

Kemudian, saat Coachella 2022 diumumkan, BIGBANG tidak termasuk dalam daftar pengisi acara tersebut dengan alasan yang belum diketahui.

Selain itu, tidak sedikit pula penggemar yang mengungkapkan rasa sedihnya karena salah satu anggota BIGBANG, Seungri tidak termasuk dalam foto yang diunggah oleh T.O.P.

"We love you BB, but I missed and live Seungri too," tulis @theprin***.

(Khansa/fik)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK