Penampilan Mengejutkan Song Ji Hyo dengan Rambut Pendek, HaHa: Apa ini?

KHAIRUNNISA SALSABILA | Insertlive
Minggu, 14 Nov 2021 21:30 WIB
Song Ji Hyo Penampilan Mengejutkan Song Ji Hyo dengan Rambut Pendek, HaHa: Apa ini? (Foto: Dok. Instagram/my_songjihyo)
Jakarta, Insertlive -

Song Ji Hyo menggemparkan media sosial usai memamerkan rambut baru melalui Instagram pribadi miliknya, @my_songjihyo.

Dia mengunggah foto tampak belakang yang memperlihatkan rambutnya dengan potongan yang sangat pendek.

"Ini potongan pendek." tulisnya pada keterangan foto, Sabtu (13/11).

ADVERTISEMENT

Kemudian, Song Ji Hyo mengunggah foto lainnya. Kali ini dia memperlihatkan wajahnya dari depan dengan gaya menutupi sebagian wajahnya dengan tangan.

[Gambas:Instagram]


"Ini... hehehehe, sangat bagus hehehehe," sambungnya.

Unggahannya tersebut sontak menuai berbagai komentar dari teman dekat dan para penggemar. HaHa (Ha Dong Hoon) seorang teman sesama pemain Running Man turut memberikan komentar.


"Apa ini!!??," komentar HaHa.

"Omgggg unnie you're so pretty," tulis akun @johannemonicxxx.

"GIRL CRUSH!!," tulis akun @maiizaaxxx.

"New drama?! New Movie?! But Still you're so pretty," tulis akun @riceaxxx.

(Khairunnisa Salsabila/dia)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER