Tak Lagi Jadi CEO HYBE Labels, Bang Si Hyuk Sudah Punya Aset Rp46,4 T

nap | Insertlive
Rabu, 14 Jul 2021 12:55 WIB
Pendiri HYBE Labels Bang Si Hyuk Mundur dari Jabatan CEO Tak Lagi Jadi CEO HYBE Labels, Bang Si Hyuk Diisukan Punya Aset Rp46,4 T/ Foto: Twitter
Jakarta, Insertlive -

Bang Si Hyuk atau yang dikenal dengan nama Bang PD sekarang ini tak lagi menjadi CEO HYBE (Dulu Big Hit Entertainment).

Awal Juli 2021 HYBE Corporation mengadakan restrukturisasi kepemimpinan, Bang Si Hyuk resmi mundur dari jabatannya sebagai CEO.

Kini ia hanya menjabat sebagai Ketua Dewan Direksi yang berfokus pada bisnis inti dan memproduseri para idol di bawah naungannya.

ADVERTISEMENT

Pria 48 tahun itu mengawali kariernya sebagai pendiri Big Hit Entertainment tahun 2005 silam. Kemudian, berubah menjadi HYBE Corporation di 2021.

Perubahan ini juga melahirkan Big Hit Music yang menaungi banyak idol ternama seperti BTS, TXT, SEVENTEEN, ENHYPEN, dan lainnya.

Siapa sangka, kesuksesan HYBE Corporation yang sekarang sudah melebarkan sayap bisnis ke luar Korea, seperti Jepang dan Amerika, membuat Bang Si Hyuk semakin kaya.

HYBEHYBE/ Foto: (dok. ist)


Melansi Bloomberg, kabarnya saat ini nilai aset Bang Si Hyuk mencapai USD3,2 miliar atau setara dengan Rp46,4 triliun.

Menurut laporan di berbagai sumber, aset Bang Si Hyuk berlipat ganda sejak Oktober 2020 lalu saat Big Hit Entertainment membuka IPO dan terdaftar di Pasar KOSPI Bursa Korea.

Dalam kurun waktu 9 bulan, aset Bang Si Hyuk meningkat hingga 130%. Padahal awalnya, asetnya bernilai sekitar Rp21,7 triliun.

(nap/syf)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER